Pun halnya ketika bermain di level klub, Rizky Ridho di daulat sebagai kapten Persija Jakarta hingga tak tergantikan dalam strategi yang diterapkan Thomas Doll dan Carlos Pena.
Berkaca dari kondisi tersebut, banyak suporter bertanya-tanya sebenarnya berapa gaji yang diterima Rizky Ridho apabila melihat kontribusi sang pemain bersama Timnas Indonesia.
Melansir dari kanal YouTube MAINBASKET, manajer Persebaya Surabaya Candra Wahyudi mengungkapkan bahwa kisaran gaji pemain lokal mencapai Rp130-150 juta per bulannya.
“Untuk pemain asing segitu ada yang Rp250-300 juta per bulan. Untuk pemain lokal paling gede antara Rp130-150 juta per bulan,” kata Candra Wahyudi pada 2021 silam.
Apabila mengacu pada pernyataan tersebut, maka gaji yang mungkin diterima Rizky Ridho berkisar Rp150-200 juta per bulannya atau jika dikalkulasikan dalam setahun mencapai Rp2,4 miliar.
Di lain sisi, perkiraan gaji yang diterima Rizky Ridho ternyata masih lebih besar ketimbang beberapa pemain naturalisasi di skuad Timnas Indonesia.
Load more