“Tak terasa bulan depan 62 tahun, masih berapa waktuku lagi yang tersisa? Cherish every moment, dan terus bersiap kumpulkan bekal untuk kembali pulang ke Rumah-Nya,” ujarnya di postingannya pada bulan September.
Aktris senior itu juga mengatakan, urusan berpulang tak perlu harus menunggu tua atau sakit.
“Kita tidak pernah tahu, tidak pernah tahu. Siapakah orang yang paling beruntung di dunia ini? Ketika ia sudah tiada tapi pahalanya terus mengalir,” kata Marissa.
Adik Marissa Haque, Soraya Haque, mengungkapkan kondisi terakhir sang kakak sebelum meninggal dunia.
"Kalau ditanya ada penyakit apa? Tidak ada penyakit apa-apa. Kondisi baik-baik saja semuanya," kata Soraya Haque dilansir dari kanal YouTube Hype.
Soraya Haque mengatakan keluarga mereka sempat bertemu di ruangan atas dan terakhir ditemukan tak bergerak. Marissa Haque langsung dibawa ke salah satu rumah sakit di Bintaro.
"Kalau menurut keluarga, terutama Ikang, itu tidak pakai gejala apa-apa. Jadi seperti biasa. Mereka beraktivitas kemudian pulang ke rumah. Kemudian pada malam hari mereka bertemu di ruangan atas dan menurut info kakak saya sudah tidak bergerak lagi," papar Soraya di rumah duka di Bintaro, Tangerang Selatan, mengutip viva.co.id.
Load more