tvOnenews.com - Nikita Mirzani pernah bahas soal keputusan Ruben Onsu dan Sarwendah yang pilih mengadopsi Betrand Peto. Dari jauh-jauh hari, Nikmir sudah bilang kalau ini bukan hal mudah.
Seperti yang diketahui, Ruben Onsu dan Sarwendah sebelum resmi cerai sempat membuat keputusan besar untuk mengadopsi seorang anak laki-laki, dia adalah Betrand Peto.
Kabar tersebut tak hanya membuat terkejut publik, tetapi juga keluarga dan kerabat dekatnya, termasuk Nikita Mirzani.
Kendati demikian, selebgram sekaligus pemain film tersebut mengaku bangga dengan keputusan Ruben dan Sarwendah tersebut.
"Oh Niki bahagia banget. Seneng akhirnya prosesnya selesai," kata Nikita Mirzani pada Kamis (10/10/2019).
Setelah melewati serangkaian proses adat dan hukum yang rumit, maka sudah sah bagi Ruben dan Sarwendah untuk merawat Betrand secara maksimal.
Lebih jauh, Nikita juga menyebut kalau Betrand punya potensi besar untuk bisa sukses di dunia hiburan.
Apalagi, anak laki-laki yang akrab disapa Onyo tersebut punya bakat luar biasa di dunia tarik suara, mengingat awal mula dirinya viral karena video cover lagu yang membuat publik terpukau.
Sehubungan dengan sudah resminya Betrand menjadi bagian dari keluarga Onsu, Nikita mengaku sudah mengucapkan selamat kepada Ruben secara pribadi.
"Selamat kak Ruben, akhirnya Betrand Peto Putra Onsu jadi anak kak Ruben dengan seutuhnya," ujarnya.
"Punya potensi sukseslah dia. Semua orang punya peluang," tambahnya.
Sementara itu, terkait keputusan Ruben mengadopsi Betrand sebagai anak angkatnya, Nikita mengaku sebagai sahabat hanya bisa mendukungnya.
"Niki mah support aja lah dengan apa yang dilakukan. Kan yang dilakukan juga demi kebaikannya," kata Nikita Mirzani.
Dalam kesempatan ini, Nikita juga menyampaikan pesan khusus kepada Ruben, mengingat mengadopsi anak bukanlah hal yang mudah dan butuh pertimbangan panjang.
"Susah loh ngangkat anak itu gak gampang. Niki salut sama kak Ruben," pungkasnya.
Sementara itu, rumah tangga Ruben dengan Sarwendah kini sudah kandas dan berakhir dengan perceraian.
Terkait hak asuh Betrand Peto dan dua putrinya yang lain, keduanya sepakat bahwa hal tersebut jatuh ke tangan Sarwendah sebagai ibunya.
(tsy/nka)
Load more