Sarwendah telah pindah ke rumah baru bersama ketiga anaknya, bahkan sebelum perceraiannya diputus oleh Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Sementara, Ruben Onsu masih tinggal di rumah lama mereka.
Meski Ruben dan Sarwendah bercerai, keduanya mengaku masih menjalin hubungan baik.
Terutama jika menyangkut soal anak-anak mereka, Betrand, Thalia dan Thania.
Setelah tidak lagi menjadi pasangan suami istri dengan Sarwendah, Ruben Onsu mengaku masih tetap berkomunikasi dengan anak-anaknya.
Ia juga masih sering bertemu dengan anak-anaknya seperti sebelum bercerai.
Load more