LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Sarwendah ungkap uang jajan yang dia berikan kepada Betrand Peto
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Jadi Orang Tua Tunggal Setelah Bercerai dari Ruben Onsu, Segini Uang Jajan yang Diberikan Sarwendah kepada Betrand Peto, Jumlahnya Setara...

Setelah jadi orang tua tunggal bagi ketiga anaknya usai cerai dari Ruben Onsu, kini Sarwendah memberikan uang jajan kepada Betrand Peto dengan nilai fantastis.

Selasa, 15 Oktober 2024 - 09:14 WIB

tvOnenews.com - Selebriti Sarwendah mengungkapkan uang jajan yang dia berikan kepada Betrand Peto setelah resmi bercerai dari presenter Ruben Onsu.

Seperti diketahui, gugatan cerai yang dilayangkan oleh Ruben Onsu terhadap Sarwendah dikabulkan oleh Pengadilan Agama Jakarta Selatan secara verstek pada 24 September lalu.

Sebelumnya, Ruben Onsu memang telah mengajukan permohonan cerai terhadap Sarwendah sejak Juni 2024 setelah menjalani biduk rumah tangga 11 tahun lamanya.

Hak asuh ketiga anak mereka yaitu Betrand Peto, Thalia, dan Thania pun akhirnya jatuh ke tangan Sarwendah yang kini menyandang status sebagai orang tua tunggal.

Baca Juga :

Sebagai informasi, dari pernikahannya dengan Ruben Onsu, Sarwendah dikarunia dua orang anak yakni Thalia dan Thania, sedangkan Betrand Peto baru diangkat sebagai putra sulung pada 2019.

Awalnya, Betrand Peto merupakan penyanyi asal NTT yang viral di media sosial setelah menyanyikan lagu milik Ebiet G. Ade berjudul 'Titip Rindu Buat Ayah' dengan ciri khas suara merdunya.

Setelah itu, Betrand Peto diundang ke berbagai program televisi sebagai bintang tamu, salah satunya dalam acara yang dipandu oleh Ruben Onsu.

Merasa punya kedekatan batin, Ruben Onsu beserta Sarwendah pada akhirnya mengangkat Betrand Peto menjadi anak laki-laki sulungnya.

Seusai menjadi keluarga 'The Onsu Family', Betrand Peto lantas mengganti namanya menjadi Betrand Peto Putra Onsu yang masih digunakan sampai sekarang.

Bukan cuma itu, karier Onyo di dunia hiburan tanah air kian melejit. Ia kerap mendapat berbagai undangan untuk mengisi acara musik maupun bintang tamu di program talkshow.

Di sisi lain, meskipun telah memiliki penghasilan sendiri sebagai seorang penyanyi, Betrand Peto ternyata masih rutin diberikan uang jajan oleh orang tua angkatnya, Sarwendah.

Melalui siniar di kanal YouTube Kiky Saputri, Sarwendah mengaku bahwa selama ini dirinya rutin memberikan uang jajan kepada Betrand Peto setiap bulannya.

“Aku itu (kasih uang) bulanan yang udah pasti gitu, terus misalnya dia ada job-job lain atau apa, itu udah duit pegangannya dia sendiri,” kata Sarwendah.

Sarwendah membantah tebakan Kiky Saputri yang mengatakan jika uang jajan Betrand Peto hampir senilai harga motor, melainkan setara dengan Upah Minimum Regional (UMR).

“Pokoknya udah UMR lah uang jajannya dia,” ujar mantan istri Ruben Onsu dikutip dari YouTube Kiky Saputri.

“Uang jajannya dia nggak termasuk bensin, e-tol, apapun itu nggak ada, buat jajannya dia doang,” sambungnya.

Sarwendah ungkap uang jajan yang dia berikan kepada Betrand Peto
Sarwendah ungkap uang jajan yang dia berikan kepada Betrand Peto
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

 

Sarwendah menambahkan kalau hal tersebut dia lakukan agar Betrand Peto bisa belajar bagaimana caranya bisa mengatur keuangan sendiri tanpa bantuan orang lain.

“Aku ngajarin dia gimana cara manage (atur) duit dulu, jadi dia tanggung jawab dengan uang dia dulu gitu lho,” jelas Sarwendah.

“ATM semuanya di dia, haknya dia. Jadi ya terserah dia, cuma ini udah Onyo pikirkan sendiri, masak orang lain bisa hidup dengan (uang) segini, Onyo nggak bisa,” lanjutnya.

Kendati demikian, walaupun telah bercerai dari Ruben Onsu dan tak lagi tinggal serumah, namun Sarwendah berujar jika mantan suaminya itu masih tetap memberikan uang jajan kepada anaknya.

“Mau hangout nih Bun, Ayah mau hangout nih, beda lagi kan (uang jajan), pinter mintanya dua sisi,” tutupnya.

(han)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Puluhan Warga Trenggalek Diduga Keracunan Makanan Pengajian, 8 Dirawat di Rumah Sakit

Puluhan Warga Trenggalek Diduga Keracunan Makanan Pengajian, 8 Dirawat di Rumah Sakit

Sebanyak 98 orang warga Kelurahan Ngatru, Trenggalek yang mengikuti pengajian rutin di salah satu rumah warga setempat, diduga mengalami keracunan usai mengkonsumsi makanan
Sindiran Pedas Coach Justin Soal Keputusan Shin Tae-yong Lebih Pilih Mainkan Jordi Amat Ketimbang Rizky Ridho: Dia Sudah Berkali-kali ...

Sindiran Pedas Coach Justin Soal Keputusan Shin Tae-yong Lebih Pilih Mainkan Jordi Amat Ketimbang Rizky Ridho: Dia Sudah Berkali-kali ...

Tegas tanpa bertele-tele, pandit senior Coach Justin melontarkan kritik keras kepada bek tengah timnas Indonesia, Jordi Amat pada laga melawan Bahrain. (10/10)
Nasibnya di Ujung Tanduk, Pelatih China Mengaku Siap Mengalahkan Timnas Indonesia dengan Cara Apapun, Katanya...

Nasibnya di Ujung Tanduk, Pelatih China Mengaku Siap Mengalahkan Timnas Indonesia dengan Cara Apapun, Katanya...

Setelah mengalami tiga kekalahan beruntun, China akan melanjutkan perjalanan mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia saat menjamu Timnas Indonesia.
Polri Raih Penghargaan Lembaga Dengan Pelayanan dan Komunikasi Terbaik

Polri Raih Penghargaan Lembaga Dengan Pelayanan dan Komunikasi Terbaik

Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo menerima penghargaan Kementerian dan Lembaga Negara Award 2024 yang diselenggarakan Oleh Inews.
Ruben Onsu Pernah Dibuat Menangis oleh Betrand Peto, Mantan Suami Sarwendah itu Bilang: Aku Selalu Percaya Onyo…

Ruben Onsu Pernah Dibuat Menangis oleh Betrand Peto, Mantan Suami Sarwendah itu Bilang: Aku Selalu Percaya Onyo…

Ruben Onsu pernah dibuat menangis pasca Betrand Peto mengambil keputusan besar ini. Setelah sekian lama, akhirnya Onyo kembali pulang ke kampung halamannya.
Polri Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pelantikan Presiden RI dan Wakil Presiden RI

Polri Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pelantikan Presiden RI dan Wakil Presiden RI

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendapat anugerah Medali Kehormatan Loka Praja Samrakshana dari Polri. Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyerahkan medali kehormatan langsung ke Presiden.
Trending
Wasit Ahmed Al-Kaf Ditantang Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Bahrain Leg 2 di GBK, Suporter King Indo Langsung Bilang Begini...

Wasit Ahmed Al-Kaf Ditantang Pimpin Laga Timnas Indonesia vs Bahrain Leg 2 di GBK, Suporter King Indo Langsung Bilang Begini...

Wasit kontroversial Ahmed Al Kaf ditantang pimpin pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain leg kedua di Stadion Gelora Bung Karno, begini kata fans King Indo...
Malik Risaldi Jadi Sorotan Media China Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, Pemain Persebaya Itu Disebut... 

Malik Risaldi Jadi Sorotan Media China Jelang Laga Kontra Timnas Indonesia, Pemain Persebaya Itu Disebut... 

Pemain Timnas Indonesia Malik Risaldi jadi sorotan Media China jelang laga Timnas Indonesia vs China, pemain Persebaya Surabaya disebut...
Rafael Struick Buktikan Ucapan Asisten Shin Tae-yong Benar, Striker Timnas Indonesia Punya Potensi Jadi Mesin Gol Jika Maksimalkan Hal Ini

Rafael Struick Buktikan Ucapan Asisten Shin Tae-yong Benar, Striker Timnas Indonesia Punya Potensi Jadi Mesin Gol Jika Maksimalkan Hal Ini

Keberhasilan Rafael Struick cetak gol cantik ke gawang Bahrain, jadi bukti ucapan asisten pelatih Shin Tae-yong soal kualitas striker Timnas Indonesia benar.
Media Korea Selatan Peringatkan China Jelang Laga Lawan Timnas Indonesia, Kalau Tak Mau Jadi Korban Shin Tae-yong Selanjutnya...

Media Korea Selatan Peringatkan China Jelang Laga Lawan Timnas Indonesia, Kalau Tak Mau Jadi Korban Shin Tae-yong Selanjutnya...

Media asal Korea Selatan kini menyoroti laga antara Timnas Indonesia melawan China sampai-sampai peringatkan Tim Naga soal satu hal penting ini, katanya...
Wasit Ahmed Al Kaf Ketakutan karena Dihujat Netizen Usai Laga Timnas Indonesia Lawan Bahrain, Asosiasi Sepak Bola Oman sampai Turun Tangan

Wasit Ahmed Al Kaf Ketakutan karena Dihujat Netizen Usai Laga Timnas Indonesia Lawan Bahrain, Asosiasi Sepak Bola Oman sampai Turun Tangan

Asosiasi Sepak Bola Oman ikut buka suara soal wasit Ahmed Al Kaf yang dihujat usai pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Timnas Indonesia dan Bahrain
Top 3 Bola: Prediksi Timnas Indonesia di Piala Dunia 2026, Reaksi Warga Oman usai Wasit Ahmed Al Kaf Di-Bully, hingga Gol Bahrain Tidak Sah?

Top 3 Bola: Prediksi Timnas Indonesia di Piala Dunia 2026, Reaksi Warga Oman usai Wasit Ahmed Al Kaf Di-Bully, hingga Gol Bahrain Tidak Sah?

Tiga berita bola Timnas Indonesia teropler: prediksi Timnas Indonesia di Piala Dunia 2026, reaksi warga Oman usai wasit Di-Bully, hingga gol Bahrain tidak sah?
Tak Terima Wasit Ahmed Al Kaf Diserang Suporter Timnas Indonesia, Warga Oman Ramai-ramai Pasang Badan dan Siap Lakukan Ini

Tak Terima Wasit Ahmed Al Kaf Diserang Suporter Timnas Indonesia, Warga Oman Ramai-ramai Pasang Badan dan Siap Lakukan Ini

Warga negara Oman pasang badang untuk wasit Ahmed Al Kaf yang mendapat serangan di media sosial dari suporter Timnas Indonesia usai pertandingan lawan Bahrain.
Selengkapnya