Onyo bijak mengungkapkan harapannya agar kedua orang tuanya dapat berdamai dan tidak lagi bermusuhan.
Onyo ingin melihat keluarganya hidup rukun, meskipun dirinya kini lebih memilih tinggal bersama Sarwendah, yang selama ini merawatnya dengan penuh kasih sayang.
Di momen yang mengharukan itu, Sarwendah pun memberikan nasehat bijak kepada Onyo di hadapan kedua orang tua kandungnya.
Sarwendah menyadari bahwa Onyo berada di tengah dua keluarga, yakni keluarga asuh dan keluarga kandungnya.
"Bunda sama Ayah itu hanya menjadi orang tua asuh Onyo, gimana pun Bapak dan Mama itu orang tua kandung Onyo, dan Onyo harus tetap menghormati orang tua kandung Onyo dan keluarga," ungkap Sarwendah.
Pesan ini disampaikan Sarwendah dengan harapan agar Onyo selalu ingat akar keluarganya, meskipun kini ia tinggal bersama keluarga angkat.
"Tapi Onyo harus belajar dari itu semua, dan menjadi orang yang lebih baik lagi. Dan Onyo harus tetap menghormati orang tua," tutup Sarwendah. (adk)
Load more