"Kata suami boleh, jadi enggak ngomong ke Umi. Terus, pas Umi tahu, ya dinasehatin," ujarnya.
Zize kemudian bercerita bahwa setelah membawa pulang anjingnya, ternyata hewan lucu itu buang kotoran di karpet.
"Terus pas pulang dari tempat anjingnya, anjingnya pupup (buang kotoran) di karpet," ungkapnya.
Saat ini, ia mengaku bahwa anjing itu masih ada di Jepang, dirawat oleh seseorang bernama Toto.
Dijelaskan Zize, bahwa anjing itu saat ini masih terlalu kecil untuk dipindahkan sehingga sementara masih berada di Jepang sampai cukup besar.
"Aku belum bisa pindahin dia ke Korea. Harus tunggu udah gede gitu. Itu harus diurus segala macamnya," kata dia. (iwh)
Load more