tvOnenews.com - Selalu tampil prima di depan kamera, siapa yang menyangka jika Sarwendah selama ini tidak baik-baik saja. Mantan istri Ruben Onsu itu ternyata menyimpan rasa sakit yang ia pendam sendiri.
Sebagai seorang public figure, selalu tampil segar dan ceria di depan kamera adalah sebuah keharusan. Tak peduli apa pun situasi yang sedang dialami, saat beraksi di depan kamera maka semua harus terlihat baik-baik saja. Hal tersebutlah yang selama ini dirasakan oleh Sarwendah.
Ibu dari Betrand Peto, Thalia, dan Thania ini dikenal sebagai sosok yang kuat dan ceria. Selain kerap mengisi acara di televisi, ia juga aktif sebagai konten kreator di sosial media.
Kegiatan-kegiatan seru dan menyenangkan sebagai ibu sekaligus wanita karier kerap ia tunjukan kepada para pengikut setianya.
Namun, dibalik semangatnya tersebut siapa yang menyangka jika Sarwendah ternyata menyimpan rahasia besar yang tak banyak orang ketahui.
Melalui tayangan YouTube di kanal dr. Richard Lee, MARS, mantan personel Cherrybelle ini terus terang bahwa dirinya sedang tidak baik-baik saja.
Seperti yang diketahui, Sarwendah sering membagikan video kesehariannya yang sedang menyiapkan makanan untuk ketiga buah hatinya.
Tanpa rasa lelah, ia rela bangun lebih pagi untuk membuat bekal bagi Betrand, Thalia, dan Thania yang hendak pergi sekolah atau kuliah.
Namun, Sarwendah mengaku bahwa ada momen di mana dirinya tak bisa menyiapkan makanan untuk anak-anaknya.
Bukan karena kesibukan pekerjaannya sebagai public figure, ia mengaku bahwa ini karena masalah kesehatannya.
Kepada dr. Richard Lee, ia mengaku sering alami migrain yang tidak biasa sampai membuat dirinya tak bisa beraktivitas seperti biasa.
"Karena kalau udah migrain, itu udah wah, berhari-hari, dok," ujarnya.
Karena merasa kondisinya tak wajar, Sarwendah lantas memeriksakannya pada dokter. Ia didiagnosa mengidap kista di bagian batang otaknya.
"Kemarin itu, ternyata terdeteksi ada kista di batang otak aku," tuturnya.
Sebagai seseorang yang juga bekerja di bidang kesehatan, dr. Richard terkejut dan mengungkapkan bahwa kondisi tersebut sangat serius dan bisa mengancam keselamatan Sarwendah, karena berpotensi menyebabkan kelumpuhan.
Sambil tersenyum getir, Sarwendah lantas menjawab bahwa dia sudah tahu mengenai hal itu.
Lebih jauh, ia pun menyebut alasannya lebih memilih tak melakukan tindakan operasi adalah karena risiko tersebut. Itulah kenapa dia lebih memilih untuk hidup berdampingan dengan rasa sakitnya.
"Justru karena (risiko kelumpuhan) itu, kenapa tidak ada tindakan operasi dulu, karena kalau bisa hidup berbarengan dan aman-aman saja itu kan risikonya lebih, yaudahlah daripada dengan risiko yang tadi dokter bilang," ujarnya.
Sebisa mungkin, Sarwendah tak membiarkan rasa sakitnya ini menjadi alasan untuk dirinya murung dan menyalahkan keadaan.
Meskipun kini tak ada sosok Ruben yang selalu menemaninya, Sarwendah terus berusaha untuk tetap bahagia dalam menjalani hari-harinya.
(nka)
Load more