Selanjutnya, ada mantan kiper utama Timnas Indonesia U-19, Ravi Murdianto. Usai bertugas menjaga pertahan timnas pada Piala AFF U-19 di tahun 2013, ia malah mengalami penurunan performa sejak bermain di klub profesional.
Tercatat, dirinya sempat memperkuat beberapa klub seperti Mitra Kukar, PS TNI, Madura United, PSCS Cilacap, Persikab Kabupaten Bandung, hingga Persipura Jayapura.
Alih-alih dijadikan kiper utama karena punya catatan gemilang di Timnas Indonesia U-19, Ravi malah dijadikan sebagai kiper pelapis.
Alhasil, permainannya pun sulit berkembang dan membuatnya tak pernah lagi dipanggil untuk memperkuat tim nasional.
Load more