Thom Haye mengaku bahwa momen menyanyikan Tanah Airku adalah salah satu pengalaman paling berkesan baginya.
Ia tak sungkan menyebut lagu tersebut sangat indah, baik dari segi melodi maupun maknanya.
“Itu adalah momen spesial ketika kami membentuk lingkaran dan menyanyikan Tanah Airku. Lagu ini berbicara tentang cinta dan rasa bangga terhadap negara,” ungkap Thom Haye dilansir dari podcast The Haye Way.
Baginya, tradisi ini tidak hanya menciptakan kedekatan emosional antara pemain, pelatih, dan suporter, tetapi juga menjadi pengingat bahwa hasil pertandingan bukanlah segalanya.
“Menang atau kalah, tidak jadi persoalan. Kami akan tetap selalu bersama-sama,” tambahnya.
Tidak hanya lagu kebangsaan, atmosfer pertandingan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) juga meninggalkan kesan mendalam bagi Thom Haye.
Load more