Namun, perjuangannya sebagai pemain profesional tidak selalu berjalan mulus.
Dalam wawancara tersebut, Hilgers menjelaskan bahwa ia telah bermain dengan cedera di bagian kakinya selama lebih dari satu setengah bulan.
Cedera tersebut bahkan memengaruhi cara berlarinya.
"Saya menderita rasa sakit di bagian kaki selama satu setengah bulan. Cedera itu membuat saya berlari dengan cara yang berbeda," ungkap Mees Hilgers kepada Voetbal International.
"Saya telah meminum obat penghilang rasa sakit selama berminggu-minggu. Saya berhasil melewati pertandingan, namun sehari kemudian saya benar-benar absen," tambahnya.
Meski demikian, Hilgers mengakui bahwa bermain dengan rasa sakit adalah bagian dari kehidupan seorang pesepak bola.
Load more