tvOnenews.com - Terungkap sudah identitas asli dari penjual es teh keliling yang diolok-olok oleh Gus Miftah dalam acara Magelang Bersholawat beberapa waktu lalu.
Sebagaimana diketahui, nama Gus Miftah kembali diperbincangkan banyak orang karena sikapnya yang dianggap telah merugikan pihak lain.
Sebelumnya, Gus Miftah pernah viral di jagat maya lantaran potongan video yang menujukkan jika dirinya sedang menggoyang-goyangkan kepala sang istri.
Terbaru, pemilik nama lengkap Miftah Maulana Habiburrahman itu tampak mengolok-olok seorang penjual es teh keliling yang tengah berdagang di acara kajiannya.
Kejadian itu berawal saat pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) Ora Aji, Sleman, Yogyakarta tersebut mengisi kegiatan di acara Magelang Bersholawat.
Di atas panggung acara tersebut tampak sejumlah orang duduk di samping Gus Miftah, salah satunya ialah Zaidan Yahya dan Usman Ali Salman.
Akan tetapi, di tengah kajian tersebut, Gus Miftah tiba-tiba saja memanggil seorang penjual es teh keliling yang sedang berjualan di kerumunan jemaah.
Sontak saja, Gus Miftah bertanya kepada penjual es teh keliling tersebut apakah barang dagangannya itu sudah laku semua atau belum.
Namun tak disangka, Gus Miftah justru terlihat mengolok-olok penjual minuman es teh keliling tersebut bahkan disambut tawa oleh orang-orang di sekitarnya.
“Es tehmu ijek akeh ora (es tehmu masih banyak enggak)? Masih? Yo kono didol (ya sana dijual) gob**k,” kata Gus Miftah dengan bahasa Jawa dikutip dari akun X @lone_lynx__.
Setelah mengucapkan kata-kata tersebut, Gus Miftah tampak membalikkan tubuhnya sambil tertawa berbarengan dengan orang-orang di sekelilingnya.
“Dol en ndisik, ngko lak rung payu yo wes, takdir (Jual dulu, nanti kalau masih belum laku ya sudah, takdir),” papar Gus Miftah.
Kata-kata kasar dari Gus Miftah tersebut lantas membuat penjual es teh tersebut menghela nafas panjang sambil tersenyum kecil.
Pun halnya warganet yang ikut geram dengan ucapan menyinggung dari Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.
Banyak dari warganet yang kemudian menanyakan keadaan si penjual es teh keliling tersebut hingga ada sebagian lagi yang berniat untuk membuka donasi.
Setelah beberapa waktu, akhirnya identitas asli dari penjual es teh keliling yang diolok-olok oleh Gus Miftah tersebut menemui kejelasan.
Penjual es teh tersebut diketahui bernama Bapak Sunhaji atau juga dipanggil Pak Pun atau Pak Dolop yang tinggal di Desa Banyusari, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.
Bapak Sunhaji sebelumnya diketahui sempat bekerja di pemotongan kayu, namun dia mengalami cedera patah tulang hingga membuatnya tak bisa mencari nafkah di tempat itu lagi.
Untuk menghidupi istri serta dua orang anaknya yang masih SD dan SMP, Bapak Sunhaji mencari nafkah dengan berjualan es teh keliling ke acara-acara sholawat di Magelang dan sekitarnya.
Bapak Sunhaji yang sekarang berjualan es teh keliling Kabupaten Magelang dikabarkan tinggal bersama istri dan kedua anaknya di rumah mertuanya.
(han)
Load more