tvOnenews.com - I Wayan Agus Suartama atau Agus Buntung saat ini resmi ditetapkan sebagai tersangkadalam kasus dugaan pelecehan seksual.
Sebelumnya, Agus Buntung diberitakan telah melakukan pelecehan terhadap sejumlah perempuan.
Kasus ini bermula sejak Oktober 2024 usai seorang mahasiswi melapor ke kepolisian bahwa dirinya menjadi korban pelecehan seksual oleh Agus.
Agus yang menyandang disabilitas pun membantah semua tudingan terhadapnya.
Namun, semakin lama setidaknya kini sudah ada 13 korban yang mengaku menjadi korbannya.
Banyak yang tak percaya dengan berita ini karena bagaimana bisa seseorang dengan kondisi yang tidak memiliki tangan bisa melakukan pelaku pelecehan.
Warganet bahkan sempat membela Agus ketika kasusnya viral di media sosial.
Ketidakpercayaan ini juga dirasakan oleh ibu kandung Agus Buntung.
Sang ibu tak percaya anaknya sampai dituding menjadi pelaku tindak kriminal.
Hal ini karena ia mengaku anaknya masih membutuhkan bantuan untuk beraktivitas, seperti mandi dan lain sebagainya.
Meski begitu, Polda Nusa Tenggara Barat (NTB mengaku telah memiliki beberapa bukti tambahan.
Bukti tersebut berupa video yang menampilkan modus Agus Buntung merayu para korbannya. (tsy)
Load more