tvOnenews.com - Miftah Maulana atau Gus Miftah memberikan reaksi menohok setelah tidak diakui sebagai keturunan ke-9 dari Kiai Ageng Muhammad Besari.
Dalam sebuah pengajian, Gus Miftah mengatakan jika ia cukup kesal karena tidak dianggap sebagai salah satu keturunan dari sang ulama besar.
Seperti diketahui, nama Miftah Maulana atau Gus Miftah sedang ramai diperbincangkan publik belakangan ini menyusul tindakan kontoversialnya kepada orang lain.
Awalnya, video lama Gus Miftah viral setelah dirinya kedapatan mengolok-olok seorang penjual es teh Sunhaji dalam sebuah acara di Magelang.
Bahkan karena persoalan tersebut, Miftah sampai mengundurkan diri dari Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.
Namun belum selesai kegaduhan dengan penjual es teh, video lama Gus Miftah lainnya juga kembali memicu kontroversi setelah diangkat oleh warganet.
Tampak di video yang diunggah pada dua tahun lalu, Miftah Maulana bersikap tidak sopan terhadap seniman senior Yati Pesek dengan menghinanya di depan umum.
Load more