“Circle dari pertemananmu bisa pada akhirnya membuat kamu menjadi kerepotan. Ada upaya menusukmu dari belakang, ada upaya untuk menjegal karirmu di negara Indonesia ini,” jelas Jeng Nimas.
Ungkapan ini tentu mengundang perhatian warganet, mengingat Aisar Khaled belakangan sering terlihat aktif mendekati berbagai sosok terkenal di Indonesia, termasuk Fujianti Utami Putri atau Fuji.
Warganet bahkan sudah banyak yang meminta Fuji untuk mempertimbangkan ulang kedekatannya dengan Aisar.
Di akhir pembacaannya, Jeng Nimas berharap Aisar Khaled bisa lebih selektif dalam memilih teman dan menjaga langkahnya di dunia hiburan Indonesia. “Semoga ke depannya Aisar tetap hati-hati di sini ya,” tutupnya.
(anf)
Load more