tvOnenews.com - Ruben Onsu akhirnya tak ragu bongkar sifat asli Betrand Peto, anak angkatnya yang dikenal sebagai penyanyi muda berbakat.
Setelah Ruben Onsu dan Sarwendah cerai, Onyo begitu sapaan akrabnya, kini tinggal bersama bundanya.
Ruben Onsu dan Sarwendah mengadopsi Betrand Peto sejak 2019 saat usianya masih 13 tahun.
Sejak saat itu, keduanya memberikan banyak kasih sayang dan perhatian kepada Onyo.
Kini, Onyo sudah menginjak usia 19 tahun dan tumbuh menjadi sosok yang semakin dewasa.
Telah menjadi bagian anggota keluarganya selama lima tahun, hubungan antara Ruben, Sarwendah, dan Onyo sangat dekat dan penuh kehangatan.
Dalam sebuah kesempatan, Ruben Onsu dengan terbuka berbicara mengenai sifat asli Betrand Peto.
Momen ini diungkap jauh sebelum dirinya bercerai dengan Sarwendah.
Saat itu, Ruben Onsu, Sarwendah, dan Betrand Peto hadir menjadi bintang tamu dalam sebuah program televisi.
Menurutnya, Betrand adalah anak yang penurut.
“Onyo anak yang nurut, kalau anak seusia ini membantah wajar. Onyo anaknya mau berkembang untuk perjalanan kariernya,” kata Ruben Onsu dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Liga Dangdut Indonesia.
Secara keseluruhan, Ruben mengungkapkan bahwa dia bangga dengan perkembangan Onyo.
Presenter ternama ini merasa bersyukur bisa menjadi bagian dari perjalanan hidupnya.
“Bangga banget. Di perjalanan anak saya mungkin tidak hanya kami, mungkin se-Indonesia tahu bagaimana,” ujarnya.
Kemudian, Ruben Onsu mengungkapan harapannya pada Betrand Peto.
Ruben Onsu ingin agar putra sulungnya itu selalu rendah hati kepada siapa pun.
Sebagai seorang ayah, ia selalu berusaha untuk memberi arahan dan mendukung Onyo dalam setiap langkah perjalanan hidupnya.
“Kalau aku ingin dia menjadi bintang, walaupun sebesar apapun, tetap sama senior-senior harus lebih hormat harus lebih menyapa itu dibiasakan budaya sopan santun. Dalam sebuah pementasan seorang bintang attitude itu penting sekali.” kata Ruben Onsu.(hnf)
Load more