tvOnenews.com - Grup band legendaris yang dipimpin oleh Ahmad Dhani ini kerap membawakan lagu ini dari panggung ke panggung. Salah satu lagunya yang menjadi andalan Dewa 19 yaitu Lagu ‘Roman Picisan’.
Lagu ini menjadi bagian dari album Dewa 19 yang bertajuk ‘Bintang Lima’ dan dirilis sejak tahun 2000.
Single yang sangat berarti bagi Ahmad Dhani dan Dewa 19, sebab kala itu menjadi peralihan setelah Once Mekel terpilih menjadi vokalis baru menggantikan Ari Lasso.
Bahkan lagu ini sukses meraih penghargaan dari Panasonik Gobel Award untuk best Video Clip dan Lagu Pop Alternatif.
Roman Picisan mengisahkan tentang seseorang yang sedang patah hati namun ia masih mencintai kekasihnya.
Meski begitu, dirinya tidak lagi bisa memiliki sang kekasih.
Ingin bernyanyi bersama teman terdekatmu? Simak lirik lagunya berikut ini.
Load more