tvOnenews.com - Pratiwi Noviyanthi ditemani kuasa hukumnya bersama Denny Sumargo dan Pablo Benua akhirnya buat kesepakatan soal kelanjutan uang donasi Agus.
Drama uang donasi yang awalnya dikumpulkan untuk Agus Salim, korban penyiraman air keras, akhirnya dialihkan untuk membantu warga terdampak bencana di Nusa Tenggara Timur (NTT).
Keputusan ini diambil setelah Agus berulang kali mangkir dari jadwal operasi meskipun segala fasilitas telah disiapkan oleh pihak penggalang dana.
Dalam podcast terbaru bersama Denny Sumargo yang tayang pada Sabtu (4/1/2025), Pratiwi Noviyanthi, yang akrab disapa Teh Novi, menjelaskan alasan di balik pengalihan dana tersebut.
Didampingi oleh pengacaranya, Garry Julian, Teh Novi menyebut bahwa keputusan ini diambil setelah berkonsultasi dengan pihak Dinas Sosial.
Load more