tvOnenews.com - Azizah Salsha pernah mengungkap rencana masa depannya jika Pratama Arhan sudah pensiun.
Seperti diketahui, nama pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan, belakangan ini santer diberitakan usai dilepas oleh Suwon FC.
Pratama Arhan resmi tak melanjutkan kontrak dengan klub asal Korea Selatan, Suwon FC, pada Rabu (1/1/2024).
Usai lepasnya Arhan dari Suwon FC, beberapa rumor muncul terkait klub baru yang akan menjadi tempat berlabuh bek Timnas Indonesia tersebut.
Sementara itu, Andre Rosiade, ayah mertua Pratama Arhan mengatakan bahwa menantunya akan tetap berkarier abroad usai pisah dengan Suwon FC.
Adapun terkait klub baru suami Azizah Salsha itu akan segera diumumkan oleh agen yang menaungi Pratama Arhan.
Terlepas dari hal tersebut, Azizah Salsha jauh-jauh hari pernah mengungkap rencana masa depan sang suami andai sudah pensiun dari dunia sepak bola.
Load more