tvOnenews.com - Genap tiga puluh tahun atau tiga dekade stasiun televisi INDOSIAR hadir mewarnai industri pertelevisian Indonesia lewat program yang inovatif, kreatif, dan kerap kali menjadi trendsetter (viral) dari masa ke masa untuk pemirsa setianya.
Sebut saja, Saras 008, sinetron bertema pahlawan super yang tayang pada tahun 1998 dan sukses digemari anak-anak pada masanya.
Ada juga program infotainment KISS (Kisah Seputar Selebritis) yang hadir di layar kaca INDOSIAR pada tahun 2001 dan tetap eksis hingga saat ini.
Program ini menyajikan informasi terkini dari dunia selebriti lewat Hot Kiss dan Kiss Pagi.
Dari ajang pencarian bakat, AFI (Akademi Fantasi INDOSIAR) menggemparkan layar kaca pada tahun 2003.
Konsistensi INDOSIAR sebagai Home of Talent Search juga terus terjaga hingga saat ini lewat ajang pencarian bakat D’Academy, LIDA (Liga Dangdut Indonesia) yang melahirkan bakat-bakat baru di industri dangdut Indonesia.
Tak hanya itu, INDOSIAR juga konsisten dengan predikat Rumahnya Sepak Bola Indonesia, lewat penayangan berbagai kompetisi seperti BRI Liga 1, Piala Presiden, dan Pegadaian Liga 2, serta laga timnas Indonesia saat berjuang di kancah internasional.
Program berita Fokus dan Patroli juga terus hadir di layar kaca INDOSIAR dengan memberikan berita faktual dan teraktual setiap harinya.
Harsiwi Achmad selaku Direktur SCM menjelaskan, semangat untuk selalu membuat inovasi dan menjadi trendsetter menjadi alasan lahirnya ide digelarnya 3 Konser Raya sebagai puncak perayaan HUT INDOSIAR.
“Konser Raya yang digelar pada 10, 11, dan 12 Januari 2025 mendatang akan disiarkan LIVE penuh kemeriahan dari artis-artis, musisi ternama nasional, hingga internasional dengan kolaborasi lintas genre, lintas generasi, lintas budaya, serta tata panggung spektakuler,” kata Harsiwi Achmad.
Load more