tvOnenews.com - Kabar kedekatan Ruben Onsu dengan Desy Ratnasari tengah menjadi perbincangan hangat di kalangan publik.
Dalam program Pagi Pagi Ambyar, keduanya secara terbuka membahas hubungan mereka yang selama ini menjadi sorotan.
Momen tersebut menjadi ajang klarifikasi sekaligus pembuktian tentang hubungan unik antara dua selebritas ini.
Dalam kesempatan tersebut, Ruben Onsu dengan jujur mengakui bahwa dirinya memang sering berkomunikasi dengan Desy Ratnasari.
Ia bahkan menyebut bahwa pembicaraan mereka selalu terasa menyenangkan dan penuh keakraban.
"Pokoknya kita tuh memang sekarang lagi rajin komunikasi, ngobrolnya nyambung gitu, seru," ujar Ruben dengan santai.
Ruben juga mengungkapkan bahwa hubungan keduanya sebenarnya telah terjalin cukup lama.
Sebelumnya, mereka sudah dekat sebagai teman dan kerap bertemu bersama Ivan Gunawan.
"Dulu sebelumnya kita sudah dekat, teman, sahabatan sama Igun (Ivan Gunawan), suka teleponan juga," tambah Ruben.
Menurut Desy, menemukan seseorang yang bisa dipercaya untuk berbagi cerita tanpa takut rahasia bocor ke orang lain adalah hal yang sangat sulit.
"Kalau sekarang sih mungkin menurut saya mencari orang yang dipercaya untuk berbagi cerita tanpa ada yang dibocorkan itu tidak mudah," ujar Desy.
Ia pun menceritakan bagaimana mereka bisa menjadi lebih dekat. Ternyata, hubungan ini terjalin secara alami tanpa rencana atau rekayasa.
"Barangkali Allah mempertemukan saat Ruben membutuhkan sosok itu. Jadi semua nggak direncanakan. Saya nggak ada rapat ayo jalan. Dia nyetir sendiri. Saya di mobilnya, aspri-aspri dan kawan-kawan di mobil lain. Ya berdua," kisah Desy.
Desy menilai bahwa Ruben merasa nyaman berbagi cerita dengannya.
Hal ini karena ia selalu memastikan cerita Ruben tidak akan dibocorkan ke siapa pun.
"Mungkin hubungannya karena dia percaya kepada saya untuk menceritakan apa pun dan merasa tidak dibocorkan. Jadi dia merasa bebas untuk cerita apa pun," ungkap Desy.
Dalam dirinya, Ruben menemukan seseorang yang klik dan bisa diajak berbagi tanpa ada rasa takut atau canggung.
"Mengaca ke diri saya ada saatnya kita mau sendiri nggak mau ngomong sama siapa-siapa eh ketemu seseorang yang klik," tambah Desy.
Satu hal yang menjadi alasan kuat mengapa Ruben merasa nyaman berbicara dengan Desy adalah karena ia tidak merasa dihakimi.
Bagi Ruben, berbicara dengan Desy adalah momen untuk mencurahkan isi hati tanpa harus khawatir akan penilaian.
"Kita cuma bercerita, mencurahkan isi hati, dan gue merasa dia adalah orang yang bisa gue percaya," ungkap Ruben.
Ia menambahkan bahwa berbicara dengan Desy bukan tentang mencari pembelaan atau pembenaran.
Lebih dari itu, ini adalah cara untuk melepaskan beban pikiran yang selama ini dirasakannya.
“Bercerita lebih mencari apa yang gue pikirkan, apa yang gue rasakan bisa gue tumpahkan dengan seseorang yang gue percaya. Tujuannya gue juga nggak kepengin dibela, tapi gue bisa ungkapkan semua,” jelas Ruben.
Kedekatan Ruben dan Desy bukanlah sesuatu yang direncanakan, melainkan terjalin secara alami.
Meski kedekatan ini menuai banyak perhatian, keduanya tidak tergesa-gesa mendefinisikan hubungan mereka.
Publik kini hanya bisa menebak-nebak apakah kedekatan ini akan berkembang menjadi sesuatu yang lebih serius atau tetap pada hubungan persahabatan.
Yang jelas, baik Ruben Onsu maupun Desy Ratnasari sama-sama menunjukkan bahwa mereka saling menghormati dan menjadi tempat yang aman untuk berbagi cerita. (adk)
Load more