Kim Cheol-ho bahkan meminta Shin Tae-yong untuk bertahan setidaknya satu tahun lagi demi menjaga reputasi dan hubungan baik dengan penggemar Indonesia.
“Benar sekali. Jika Anda pergi begitu saja, komunitas kita akan sangat kecewa, dan penggemar Indonesia juga akan sangat kecewa,” tambah Shin Tae-yong.
Sayangnya, masa perpanjangan kontrak itu hanya bertahan selama enam bulan.
PSSI secara resmi memberhentikan Shin Tae-yong pada Senin (6/1/2025), menyusul hasil yang dinilai kurang memuaskan.
Meski demikian, keputusan ini tidak terlalu mengejutkan bagi pengamat sepak bola yang sudah melihat tanda-tanda keretakan hubungan antara Shin Tae-yong dan PSSI sejak beberapa bulan sebelumnya.
Dalam berbagai kesempatan, Shin Tae-yong mengungkapkan betapa beratnya tanggung jawab yang ia emban sebagai pelatih Timnas Indonesia.
Load more