tvOnenews.com - Sosok Shin Tae-yong Kembali menjadi sorotan setelah PSSI secara resmi memutuskan untuk mengakhiri Kerjasama dengan pelatih asal Korea Selatan ini.
Berita tentang pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia mengundang berbagai reaksi, terlebih karena keputusan ini dating di tengah perjuangan Skuad Garuda menuju Piala Dunia 2026.
Ramalan Hard Gumay, seorang indigo, mengenai nasib Shin Tae-yong pada 2021 lalu seolah menjadi kenyataan.
Hard Gumay pernah menerawang bahwa Shin Tae-yong tidak akan bertahan lama di Timnas Indonesia.
“Sosok Shin Tae-yong tidak akan bertahan lama Bersama Timnas Indonesia. Setelah disingkirkan, Shin Tae-yong akan Kembali ke negara asalnya di Korea Selatan," ungkap Hard Gumay dalam sebuah video yang diunggah oleh akun TikTok @yeelatuuuu.
Ia juga memprediksi adanya kontroversi dalam proses pemecatan tersebut.
Load more