tvOnenews.com - Setelah resmi dilepas oleh Suwon FC, Pratama Arhan akhirnya menjalani debut resminya bersama klub baru, True Bangkok United, dalam lanjutan Liga Thailand.
Pertandingan tersebut berlangsung pada Minggu (12/1/2025), di mana Bangkok United berhasil meraih kemenangan dramatis 3-2 atas Buriram United.
Dalam laga yang penuh ketegangan itu, Pratama Arhan menunjukkan penampilan impresif meski baru diturunkan pada menit ke-80.
Kontribusinya dalam gol penentu kemenangan di masa injury time menjadi sorotan utama.
Gol kemenangan Bangkok United terjadi pada menit ke-90+2, berkat kerjasama apik yang dimulai dari umpan cerdas Pratama Arhan.
Ia mengirim bola matang dari sisi kanan pertahanan Buriram United kepada Thitiphan Puanchan.
Bola yang gagal dihalau oleh bek lawan kemudian dimanfaatkan oleh Nitipong Selanon, yang menuntaskannya dengan tembakan akurat ke sudut kanan gawang.
Debut Arhan menuai banyak komentar positif, khususnya dari warganet Thailand.
Banyak dari mereka memuji kecerdasan bermain dan kontribusinya yang signifikan dalam waktu singkat.
"Saya menunggu untuk melihat Arhan memainkan game penuhnya. Sepertinya dia bugar, mengoper bola dengan berkelas," tulis warganet tulis salah satu netizen Thailand di kanal YouTube TrueID.
Beberapa warganet bahkan mengungkapkan kebingungan mereka terkait minimnya kesempatan bermain Arhan saat berada di klub Jepang (Tokyo Verdy) dan Korea Selatan (Suwon FC).
"Saya bingung kenapa di tim Jepang dan Korea (Pratama Arhan) tidak boleh bermain. Pergi ke sana sepanjang tahun dan hanya bermain selama 4 menit," tulis salah seorang netizen Thailand yang keheranan.
Tidak hanya dari Thailand, dukungan juga datang dari fans Garuda di Indonesia.
Banyak yang merasa bangga melihat Arhan mulai menunjukkan potensinya di level internasional.
"Selamat untuk debut Arhan, selalu berproses berprogres MAJU dan terimakasih untuk tim dan pelatih yang memberikan kesempatan bermain Arhan," tulis warganet Indonesia, yang mendapatkan balasan dari beberapa netizen Thailand.
"Sungguh luar biasa pemain ini," timpal warganet Thailand.
Di penampilan terbarunya, Pratama Arhan kembali tampil pada laga lanjutan pekan ke-18 Liga Thailand saat Bangkok United menghadapi Nakhon Pathom pada Senin (21/01/2025).
Sayangnya, pertandingan itu berakhir imbang, dan Bangkok United harus puas berada di posisi kedua klasemen sementara dengan 37 poin, tertinggal 8 angka dari pemuncak klasemen, Buriram United.
Bagi Arhan, pertandingan ini menjadi caps keduanya bersama Bangkok United.
Meski hanya bermain beberapa menit, ia menunjukkan perkembangan positif yang diharapkan terus berlanjut.
Penampilan Pratama Arhan di Liga Thailand membuka harapan baru bagi kariernya.
Pujian dan dukungan tak hanya mengalir dari Indonesia, tapi Arhan juga berhasil mencuri perhatian fans lokal dan berharap ia terus mendapatkan menit bermain lebih banyak dan berkontribusi besar bagi tim.
Dengan dukungan dari dua negara, Indonesia dan Thailand, Arhan kini memiliki peluang untuk membuktikan diri sebagai salah satu talenta Asia Tenggara yang patut diperhitungkan. (gwn/asl)
Load more