Jakarta, tvOnenews.com - Penyanyi Yura Yunita menggelar konser memperingati 1 dekade berkarya di dunia musik Indonesia.
Konser ini mengambil judul "Bingah" sebagai bentuk dedikasi dan pencapaian yang dibuat oleh Yura khusus untuk merayakan hal tersebut bersama para penggemarnya.
Yura menjadikan konser Bingah ini sebagai perayaan dan doa bersama penggemar dan sebagai bentuk semangat untuk melangkah di karya-karya keren berikutnya.
"Gak ada yang bisa melebihi rasa haru dan syukur selama 10 tahun perjalanan bermusikku, mengetahui bahwa karya-karya musik yang aku ciptakan menjadi bagian dari hidup banyak individu. Dengan konser ini, sengaja dibuat untuk menyelami energi para pemilik karya-karyaku dan akan aku persembahkan sebagai doa baik untuk melangkah ke depannya dalam karierku," ujar Yura dalam keterangannya, Minggu (2/2/2025).
Yura juga berlasan mengambil judul "Bingah" dalam konser 10 tahun berkarya yang mengartikan sebuah kebahagiaan dari bahasa sunda.
"Kenapa nama konsernya Bingah, karena dari pertama kali aku merilis album pertama hingga album ke-3, Aku punya misi aku ingin sekali supaya anak-anak muda terus bangga dari mana kita berasal. Karena aku dari Sunda makanya aku pengen bikin konser yang ada unsur budayanya," terang penyanyi berdarah Sunda itu.
Load more