tvOnenews.com - Kisah Martunis Sarbini, bocah berusia tujuh tahun yang selamat dari bencana Tsunami Aceh pada tahun 2004 menyedot atensi dunia.
Pasalnya, ia ditemukan oleh kelompok wartawan di pinggir pantai setelah hilang selama 21 hari setelah tsunami dahsyat melanda pesisir Aceh.
Ketika itu, Martunis ditemukan dengan mengenakan jersi Timnas Portugal bernomor 10 yang saat itu dipakai oleh legenda mereka yakni Rui Costa.
Singkat cerita, kisah tersebut menyita perhatian dari bintang muda Eropa Cristiano Ronaldo yang datang langsung ke Aceh untuk menemui Martunis.
Tidak tanggung-tanggung, Cristiano Ronaldo bahkan sampai menjadikan Martunis sebagai anak angkatnya dan komunikasi keduanya masih hangat sampai sekarang.
Setelah beranjak dewasa, Martunis mengikuti jejak ayah angkatnya yakni Cristiano Ronaldo untuk menimba ilmu sepak bola di Portugal bersama klub Sporting Lisbon.
Namun, kendala cuaca hingga perbedaan budaya membuat Martunis memilih untuk pulang ke Aceh pada 2016 dan tak melanjutkan karier sepak bolanya.
Load more