LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Perempuan Lebih Gampang Kedinginan? Begini Faktanya
Sumber :
  • pixabay/StockSnap

Perempuan Lebih Gampang Kedinginan? Begini Faktanya

Banyak yang mengatakan bahwa perempuan lebih mudah kedinginan dibanding laki-laki. Dalam udara dingin, laki-laki dianggap lebih tahan dan mudah mengatasinya.

Kamis, 21 April 2022 - 12:29 WIB

Badan terasa dingin atau kedinginan merupakan hal yang wajar terjadi, terutama jika sedang berada di tempat dingin atau ruangan ber-AC. Namun, banyak yang mengatakan bahwa perempuan lebih mudah kedinginan dibanding laki-laki. Dalam udara dingin, laki-laki dianggap lebih tahan dan mudah mengatasinya.

Benarkah demikian? Jika benar, apa penyebabnya?

Kedinginan adalah ketika badan sangat sensitif terhadap suhu dingin. Beberapa orang rentan merasa kedinginan, terutama mereka yang memiliki masalah kesehatan kronis atau memiliki sedikit lemak tubuh.

Suhu Tubuh Manusia
Suhu tubuh sendiri diatur oleh beberapa sistem yang berbeda. Bagian otak yang disebut hipotalamus bertindak sebagai termostat tubuh untuk mengatur suhu tubuh anda. Hipotalamus lah yang mengirimkan pesan ke tubuh yang mengatur produksi panas atau dingin tubuh.

Baca Juga :

Hipotalamus juga mengarahkan kelenjar tiroid untuk meningkatkan atau menurunkan metabolisme tubuh manusia. Tiroid merupakan bagian penting dalam mekanisme tersebut. Maka dari itu, penting sekali kelenjar tiroid berfungsi dengan baik untuk membakar kalori dalam tubuh dan menciptakan suhu panas.

Selain itu, alirah darah yang membantu proses penyebaran panas tubuh ditambah dengan lemak tubuh yang mempertahankan panas tubuh juga penting dalam proses tersebut. Intoleransi terhadap dingin yang berlebihan bisa jadi tanda adanya permasalahan dari proses tersebut.

Kedinginan juga dapat disebabkan oleh kesehatan yang buruk secara keseluruhan, atau bisa juga merupakan gejala dari berbagai kondisi kesehatan termasuk:

  • Anemia, atau kondisi dimana tubuh kekurangan sel darah merah yang sehat.
  • Anoreksia. Gangguan makan ini menyebabkan hilangnya lemak tubuh.
  • Hipotiroidisme. Gangguan ini terjadi ketika tiroid tidak membuat cukup hormon tiroid.
  • Masalah pada pembuluh darah pembuluh darah (vaskular). 
  • Gangguan pada hipotalamus. Area otak ini menghasilkan hormon yang mengontrol suhu tubuh.
  • Fibromyalgia. Kondisi kronis yang menyebabkan rasa sakit dan ketidaknyamanan di seluruh tubuh.
  • Kulit yang pernah terluka sebelumnya yang menyebabkan lebih sensitif terhadap perubahan suhu.

Perbedaan Suhu Tubuh Perempuan dan Laki-laki
Tubuh perempuan dan laki-laki sebenarnya sama-sama dapat mempertahankan suhu tubuh seimbang secara alami. Namun, ketahanan kulit saat terpapar suhu di luar tubuh berbeda-beda bagi setiap orang. Biasanya tangan dan kaki menjadi yang paling pertama terpengaruh suhu dingin.

Dalam hasil penelitian yang dilansir dari jurnal medis The Lancet, terbukti bahwa tubuh perempuan biasanya jauh lebih dingin dibanding tubuh pria. Dalam jurnal disebutkan bahwa suhu tangan wanita 2,8 derajat celcius lebih rendah daripada tangan pria.

Hal ini diyakini bahwa pada umumnya perempuan memiliki tubuh yang lebih kecil daripada pria. Perempuan juga lebih cepat kehilangan panas tubuh. Sementara itu, massa otot pria juga lebih besar sehingga mampu menghasilkan panas tubuh lebih besar pula.

Selain itu, perempuan juga memiliki tingkat metabolisme yang rendah dibandingkan dengan pria. Menurut sebuah artikel yang diterbitkan dalam Journal of Applied Physiology, pria memiliki tingkat metabolisme sekitar 23 persen lebih tinggi daripada wanita. 

Metabolisme berfungsi untuk membakar makanan untuk dijadikan bahan bakar tubuh, dan selama proses tersebut, tubuh anda akan lebih hangat atau panas. Jadi, tubuh wanita lebih gampang merasakan dingin karena metabolisme perempuan cenderung lebih lambat.

Uniknya, dalam sebuah studi yang dilakukan oleh Fakultas Kedokteran Universitas Maryland yang diterbitkan JAMA Network perempuan secara konsisten memiliki suhu tubuh lebih tinggi dari pada pria. Hal ini tentu harusnya menjadikan tubuh perempuan lebih dapat tahan dingin dibanding pria. 

Namun ternyata, ketika tubuh anda terbiasa dengan udara dan suhu yang lebih hangat, maka ketika anda berada di udara yang sedikit lebih dingin pun akan membuat tubuh terasa dingin.

Bagi perempuan yang menggunakan alat kontrasepsi bahkan memiliki suhu tubuh dua kali lipat lebih panas dibanding perempuan yang tidak menggunakan alat kontrasepsi. Hal ini karena alat kontrasepsi mempengaruhi hormon perempuan. Tentu dengan begitu, perempuan akan lebih sensitif lagi terhadap dingin.

Beberapa hal dibawah ini dapat dicoba untuk mengurangi rasa kedinginan:

  • Pakai pakaian yang lebih tebal.
  • Makan secara teratur dan pilih yang bernutrisi tinggi.
  • Tetaplah aktif berkegiatan fisik.
  • Kurangi atau hindari konsumsi alkohol dan kafein.

Itulah beberapa penjelasan mengapa perempuan lebih gampang merasakan dingin dibanding pria.(awy)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ungkit Kerugian Timah Rp271 Triliun di Persidangan, Ahli Ekonomi Lingkungan IPB Ungkap Nilai Tambah Galian Tambang

Ungkit Kerugian Timah Rp271 Triliun di Persidangan, Ahli Ekonomi Lingkungan IPB Ungkap Nilai Tambah Galian Tambang

Ahli perhitungan ekonomi lingkungan, Sudarsono Soedomo mengungkapkan ada nilai tambah yang timbul dari lubang galian tambang.
Jika Tak Kuat Bangun Jam 3 Pagi untuk Tahajud, Ustaz Adi Hidayat Sarankan Kerjakan Dua Shalat Sunnah ini Sebelum...

Jika Tak Kuat Bangun Jam 3 Pagi untuk Tahajud, Ustaz Adi Hidayat Sarankan Kerjakan Dua Shalat Sunnah ini Sebelum...

Ustaz Adi Hidayat (UAH) membagikan solusi terhadap orang mukmin tidak kuat shalat Tahajud harus bangun tidur jam 3 pagi bisa isi dua ibadah shalat sunnah ini.
Meski Baru Belajar Tahajud, Kata Ustaz Adi Hidayat Ingat Istimewanya Karir Jadi Melesat dan Masuk Surga  Allah SWT

Meski Baru Belajar Tahajud, Kata Ustaz Adi Hidayat Ingat Istimewanya Karir Jadi Melesat dan Masuk Surga Allah SWT

Berdasarkan firman Allah swt dal surat Adz-Dzariyat ayat 18, disarankan bagi umat muslim banyak beristighfar juga setelah shalat tahajud. Kata Ustaz Adi Hidayat
Soal Perhitungan Kerugian Negara Rp271 Triliun di Kasus Timah, Kawasan Bangka Belitung Jadi Sorotan

Soal Perhitungan Kerugian Negara Rp271 Triliun di Kasus Timah, Kawasan Bangka Belitung Jadi Sorotan

Kasus dugaan korupsi tata niaga timah dengan kerugiaan negara mencapai Rp271 triliun terus menuai sorotan.
Jenderal Polisi Bintang Dua Ini Belum Bisa Jelaskan Akar Masalah Penembakan AKP Ulil Ryanto

Jenderal Polisi Bintang Dua Ini Belum Bisa Jelaskan Akar Masalah Penembakan AKP Ulil Ryanto

Kasus polisi tembak polisi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat (Sumbar) masih menyisihkan misteri soal motif tersangka AKP Dadang Iskandar yang menewaskan AKP Ulil Ryanto.
Polisi Tembak Polisi Bukan Kasus Biasa, Kabareskrim Akui Jadi Sorotan Pimpinan Polri

Polisi Tembak Polisi Bukan Kasus Biasa, Kabareskrim Akui Jadi Sorotan Pimpinan Polri

Kepala Bareskrim (Kabareskrim) Polri Komjen Wahyu Widada mengungkapkan kasus polisi tembak polisi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat, bukan peristiwa biasa
Trending
Mantan Kabareskrim Dengan Tegas Sebut AKP Dadang Iskandar dengan Sengaja 'Bidik' Kepala AKP Ulil, Katanya.....

Mantan Kabareskrim Dengan Tegas Sebut AKP Dadang Iskandar dengan Sengaja 'Bidik' Kepala AKP Ulil, Katanya.....

Mantan Kabareskrim Polri Tahun 2009-2011 Komjen Pol (Purn) Ito Sumardi mengatakan AKP Dadang Iskandar diduga sengaja berniat membunuh AKP Ryanto Ulil Anshar.
Bintang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan Masuk Daftar Susunan Pemain, Oxford United Tumbang 2-6 dari Middlesbrough

Bintang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan Masuk Daftar Susunan Pemain, Oxford United Tumbang 2-6 dari Middlesbrough

Bintang muda Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan masuk daftar susunan pemain Oxford United saat dikalahkan Middlesbrough dengan skor telak 2-6, Sabtu (23/11).
Mengintip Kekayaan 'Surga Tambang Ilegal' Solok Selatan, Daerah yang Jadi Sorotan Setelah Insiden Polisi Tembak Polisi

Mengintip Kekayaan 'Surga Tambang Ilegal' Solok Selatan, Daerah yang Jadi Sorotan Setelah Insiden Polisi Tembak Polisi

Disinyalir, 28.840 hektare potensial lahan tambang yang diincar oknum penambang ilegal. Penangkapan pelaku tambang ilegal jadi dugaan sebab polisi tembak polisi
Polisi Tembak Polisi Bukan Kasus Biasa, Kabareskrim Akui Jadi Sorotan Pimpinan Polri

Polisi Tembak Polisi Bukan Kasus Biasa, Kabareskrim Akui Jadi Sorotan Pimpinan Polri

Kepala Bareskrim (Kabareskrim) Polri Komjen Wahyu Widada mengungkapkan kasus polisi tembak polisi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat, bukan peristiwa biasa
Memang Boleh Sampai Pekan Ke-11 Belum Kalah? Ini Catatan Mentereng Persib Bandung di Liga 1

Memang Boleh Sampai Pekan Ke-11 Belum Kalah? Ini Catatan Mentereng Persib Bandung di Liga 1

Kemenangan atas Borneo FC 1-0 membuat Persib Bandung menjaadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan sampai pekan ke-11 Liga 1.
Memangnya Islam Membolehkan Golput? Ternyata Kata Buya Yahya…

Memangnya Islam Membolehkan Golput? Ternyata Kata Buya Yahya…

Buya Yahya menjelaskan pandangan dalam ajaran Islam tentang tidak memilih alias Golongan Putih atau golput saat momen pemilihan seperti pilkada saat ini.
Sebenarnya Bunuh Cicak atau Tokek di Rumah dalam Islam Sunnah atau Wajib? Buya Yahya Tegaskan Anjuran Ulama Sebaiknya ....

Sebenarnya Bunuh Cicak atau Tokek di Rumah dalam Islam Sunnah atau Wajib? Buya Yahya Tegaskan Anjuran Ulama Sebaiknya ....

Sebab hal ini masih jadi perdebatan, ada yang sebut sunnah/ wajib. Dalam ceramah Buya Yahya, binatang cicak di Rumah umat muslim masih bingung mau bunuh atau...
Selengkapnya
Viral