Jakarta - Setelah Film Doctor Strange in the Multiverse of Madness rilis pada 5 Mei kemarin dan menarik animo masyarakat yang tinggi tak hanya di Indonesia tetapi seluruh Dunia untuk menyaksikan film tersebut.
Selama 9 hari penanyangannya Doctor Strange in the Multiverse of Madness diperkirakan sudah meraup pendapatan mencapi lebih dari 550 juta dola AS atau sekitar Rp 8 triliun.
Hal tersebut membuat Doctor Strange 2 masih menjadi penguasa Box Office global hingga saat ini. Kesuksesan tersebut diharapkan dapat diikuti oleh film Marvel selanjutnya.
Setelah Doctor Strange in the Multiverse of Madness berikut adalah daftar Film Marvel yang akan tayang di bioskop dan merupakan bagian dari fase ke empat rangakaian Marvel Cinematic Universe.
Thor: Love and Thunder
Ini merupakaan sekuel keempat dari Film Thor yang dijadwalkan tayang 8 Juli mendatang. Thor: Love and Thunder sudah merilis teaser perdananya beberapa waktu yang lalu, Film ini diperkirakan berlatar setelah kisah Thor Ragnarok dan Avengers : End Game. Maka kemungkinan New Asgard akan diperlihatkan di film ini.
Kisah pada film ini menceritakan tentang Thor yang berada dalam masa pencarian kedamaian batin, Namun hal tersebut terganggu dengan munculnya Gorr the God Butcher yang merupakan seorang pembunuh galaksi.
Untuk menghadapai ancaman tersebut Thor meminta bantuan kepada Valkyrie, Korg, dan mantan Kekasihnya Jane Foster yang Secara mengejutkan muncul sambil memegang Mjolnir dan juga memilki kekuatan Thor.
Karakter Jane Foster masih akan diperankan oleh aktris Natalie Portman, selain itu Pemeran Gorr the God Butcher akan di perankan Oleh Christian Bale, selain itu dalam film ini akan dimeriahkan dengan kemunculan Guardian of Galaxy.
Balck Phanter: Wakanda Forever
Black Phanter: Wakanda Forever direncanakan akan tayang 11 November mendatang, kita ketahui bahwa pemeran utama Chadwick Boseman meninggal pada tahun 2020.
Pihak Marvel mengonfirmasi tidak akan mencari aktor baru untuk memerankan karakter T'Challa atau menggunakan teknologi CGI untuk menampilkan sosok Boseman.
Pengarapan film ini sangat emosional bagi para pemainnya, dengan munculnya kabar duka kepergian sang pemeran utama di tengah proses produksi. Sang sutradara dan para pemain pun berharap jika film ini bisa menjadi penghormatan yang istimewa untuk Chadwick Boseman.
Karena hal itu fans berspekulasi tentang siapa yang akan menjadi Black Phanter selanjutnya.
Belum banyak diketahui kisah apa yang akan diangkat dalam film Balck panther, kemungkinan film ini akan berfokus pada sejarah dan budaya Wakanda jauh lebih dalam.(akg)
Load more