LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ilustrasi: Anak bermain game di smartphone Android
Sumber :
  • Pixabay

5 Game Android Berbahaya untuk Anak, Ada yang Bisa Merenggut Nyawa

Game diciptakan sebagai sarana hiburan, terlebih game pada ponsel. Semakin berkembangnya teknologi smartphone Android, membuat jenis game juga ikut berkembang

Kamis, 2 Juni 2022 - 12:16 WIB

Jakarta - Game atau permainan diciptakan sebagai sarana hiburan, terlebih game pada ponsel. Semakin berkembangnya teknologi smartphone Android, membuat jenis game ikut berkembang, sehingga banyak game yang memberikan pengalaman interaksi yang seru dan juga memiliki tampilan grafis yang bagus.

Namun dibalik perkembangan tersebut, ada juga dampak berbahaya terlebih jika dimainkan oleh anak-anak. Beberapa game perlu didampingi oleh orang tua untuk menghindari dampak negatif dari permainan tersebut. 

Dirangkum dari laman Viva Digital, berikut beberapa game Android yang berbahaya jika dimainkan oleh anak-anak tanpa adanya pengawasan orang tua.

1. Roblox

Roblox memberikan banyak tantangan dalam setiap game onlinenya. Namun, anak diharuskan untuk membeli voucher jika ingin membeli item atau tools jika ingin terus bermain. Hal tersebut membuat mereka kecanduan dan berpotensi menguras kantong orang tuanya. 

Baca Juga :

Hal tersebut dinilai membawa dampak negatif bagi anak-anak, bahkan ada orang tua yang melaporkan game di Roblox karena memiliki unsur pornografi. Inti platform Roblox adalah semua orang dapat membuat dan memainkan game mereka sendiri. 

Game ini memang sangat populer di kalangan anak-anak, karena memiliki tampilan dengan warna cerah dan karakter kartun. Namun ada beberapa room atau area game yang tak aman untuk anak-anak dan bisa mereka masuki tanpa sadar.

2. My Friend Cayla 

My Friend Cayla merupakan boneka yang cukup populer di Jerman. Boneka ini bisa terkoneksi dengan smartphone android untuk menjalankan beberapa fiturnya. Namun belakangan ini, boneka tersebut dikabarkan menjadi perangkat mata-mata hacker yang memanfaatkan teknologi transmisi radio.

Seperti yang dikutip dari laman Viva, ada laporan Federal Network Agency yang dilansir Mashable para hacker ternyata telah mengakses, mencuri email dan password pengguna dari database My Friend Cayla sejak awal 2017. 

Hal tersebut, boneka ini telah dilarang dijual di Jerman, karena dianggap melanggar privasi. Pelarangan itu juga didorong oleh banyaknya komplain yang dilakukan oleh kelompok konsumen kepada US Federal Trade Commission karena boneka itu bisa melanggar Undang-Undang Perlindungan Privasi Online Anak-Anak.

3. Blue Whale

Permainan berikut ini sedikit kontroversial, khususnya dari pemberian nama gamenya. Banyak yang percaya bahwa nama itu diambil dari perilaku paus biru yang sengaja mendamparkan diri mereka ke pinggir pantai sehingga menyebabkan mereka mati.

Nama ini kemudian digunakan oleh kelompok yang diduga melakukan tekanan pada remaja untuk melakukan bunuh diri.

Permainannya sederhana, ada seorang kurator yang memberikan 50 tugas untuk diselesaikan selama 50 hari. Setiap harinya, jenis level tantangannya meningkat, mulai dari menonton video kekerasan, film horor, hingga seruan bunuh diri.

“Untuk anak-anak, tolong jangan langsung menelan mentah-mentah semua informasi dari luar,” ujar Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalimantan Barat, Suprianus Herman, seperti yang dikutip dari laman Viva

Selain itu, Maria Nafaola seorang psikolog klinis menuturkan, dari artikel yang telah dia baca tentang Blue Whale Challenge, kebanyakan memberi efek negatif. Ia memandang harus ada tindakan tegas dari pihak keamanan untuk meredam hal semacam ini.

4. Fire Fairy

Game yang berikut ini juga punya potensi berbahaya bagi anak-anak, bahkan bisa merenggut nyawa. Sekilas game ini seperti satu gurauan dengan meniru karakter siri animasi Wink Club: School of Witches yang populer di kalangan kanak-kanak. 

Game Fire Fairy ini berasal dari Rusia. Ada laporan ketika anak-anak memainkan permainan ini, mereka bisa diminta menghidupkan dapur gas karena dijanjikan bertukar menjadi ‘fire fairy’.

Kejadian itu menimpa seorang anak bernama Sofia yang masih berusia 5 tahun. Ia menderita cedera parah akibat membuka dapur gas di rumahnya demi ‘permainan’ ini. Permainan ini mengarahkan anak-anak untuk: “Pergi ke dapur diam-diam ketika tidak ada siapapun atau nanti perkataan magic akan hilang”.

5. Cloud Pets

CloudPets boneka pintar yang juga dapat dikoneksikan dengan smartphone ini dilaporkan telah membocorkan 2 juta pesan suara antara sang anak dan orangtua kepada para hacker. 

Selain itu, perusahaan pembuat boneka tersebut, Spiral Toys, tidak mengamankan data pengguna boneka tersebut. Hal itu mengakibatkan sekitar 820 ribu data pengguna dicuri. Menurut seorang pakar keamanan Troy Hunt, ia menyayangkan Spiral Toys tidak menyiapkan langkah keamanan yang tegas.

"Dalam kasus ini, data yang disimpan ternyata ada di dalam segmen network publik. Spiral Toys tidak mengetahui jaringan itu tak aman dan tidak membutuhkan otentikasi sama sekali. Jadinya, orang-orang bisa mencari database yang terekspos secara online di jaringan tersebut," kata Troy Hunt, seperti yang dikutip dari Viva. (Mzn)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kepada Media Denmark, Kevin Diks Ungkap Perlakuan Suporter Timnas Indonesia yang Sebenarnya: Orang Indonesia Sangat Rendah Hati dan Ramah

Kepada Media Denmark, Kevin Diks Ungkap Perlakuan Suporter Timnas Indonesia yang Sebenarnya: Orang Indonesia Sangat Rendah Hati dan Ramah

Bek Timnas Indonesia, Kevin Diks mengungkapkan perlakuan suporter Garuda yang sebenarnya terhadap dirinya.
Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr Akhirnya Tanggapi Soal Ancaman Pembunuhan dari Wapres Sara Duterte

Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr Akhirnya Tanggapi Soal Ancaman Pembunuhan dari Wapres Sara Duterte

Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr alias Bongbong Marcos menanggapi soal ancaman pembunuhan yang berasal dari wakil presidennya sendiri yakni Sara Duterte.
Mujarab Sembuhkan Segala Macam Penyakit sampai Rezeki Makin Lancar pakai Air Doa Ini, Kata Syekh Ali Jaber Tambahkan Surat dan Bahan Dapur

Mujarab Sembuhkan Segala Macam Penyakit sampai Rezeki Makin Lancar pakai Air Doa Ini, Kata Syekh Ali Jaber Tambahkan Surat dan Bahan Dapur

Syekh Ali Jaber mengatakan sudah melakukan usaha untuk menyembuhkan sakit, mengusir gangguan makhluk halus, sampai untuk melancarkan rezeki tapi belum berhasil
Beredar Surat Prabowo Ajak Masyarakat Pilih Ridwan Kamil-Suswono, Begini Kata Gerindra

Beredar Surat Prabowo Ajak Masyarakat Pilih Ridwan Kamil-Suswono, Begini Kata Gerindra

Beredar surat instruksi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto untuk mendukung pasangan Ridwan Kamil-Suswono dalam Pilkada 2024. Begini kata Dasco Ahmad.
Bursa Transfer: Gemilang di Eropa, Kakak Pilar Timnas Indonesia Berdarah Maluku Ini Masuk Daftar Beli Arsenal

Bursa Transfer: Gemilang di Eropa, Kakak Pilar Timnas Indonesia Berdarah Maluku Ini Masuk Daftar Beli Arsenal

Tampil gemilang bersama AC Milan, gelandang berdarah Maluku Tijjani Reijnders masuk dalam daftar beli klub Liga Inggris, Arsenal di bursa transfer mendatang.
Cara Polda Metro Jaya Jaga Netralitas Anggotanya di Pilkada Serentak 2024

Cara Polda Metro Jaya Jaga Netralitas Anggotanya di Pilkada Serentak 2024

Ribuan personel gabungan TNI-Polri disiapkan untuk mengamankan jalannya Pilkada 2024 di wilayah hukum Polda Metro Jaya, pada Rabu (27/11/2024).
Trending
Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Calvin Verdonk Bicara Jujur soal Suporter Timnas Indonesia kepada Media Belanda: Saya Tidak Bisa Berkeliaran di Jalan di Sana

Pemain Timnas Indonesia, Calvin Verdonk, berbicara kepada media Belanda perihal betapa gilanya dukungan dari masyarakat Indonesia yang menggemari sepak bola.
Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Mana yang Lebih Afdhol? Shalat Hajat Dulu Apa Tahajud Dulu? Ternyata Kata Ustaz Abdul Somad Urutan Ibadah di Sepertiga Malam Terakhir Itu…

Dalam salah satu ceramahnya, Ustaz Abdul Somad (UAS) jelaskan waktu terbaik untuk shalat hajat, tahajud dan amalan lain di waktu sepertiga malam terakhir.
Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Miliano Jonathans Susul Mees Hilgers Lebih Cepat, Vitesse Arnhem Konfirmasi Sedang Negosiasi dengan FC Twente

Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers, bisa segera main bersama pemain keturunan Indonesia lainnya, Miliano Jonathans, di FC Twente [adabursa transfer Januari.
Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Sopir Truk Penyulut Polisi Tembak Polisi di Sumbar Buka Suara, Dugaan Hubungan Oknum Polisi dengan Bisnis Galian Ilegal Terjawab? Ternyata..

Singkat cerita, kejadian polisi tembak polisi terjadi pada Jumat (22/11/2024) dini hari. AKP Ulil Ryanto tewas usai menerima tembakan dari AKP Dadang Iskandar.
Vietnam Semakin Panik, Timnas Indonesia Bisa Panggil Kiper Liga Yunani yang Sudah Jadi WNI Ini Jika Maarten Paes Tak Dibawa ke Piala AFF 2024

Vietnam Semakin Panik, Timnas Indonesia Bisa Panggil Kiper Liga Yunani yang Sudah Jadi WNI Ini Jika Maarten Paes Tak Dibawa ke Piala AFF 2024

Kiper Liga Yunani ini layak diberi kesempatan oleh Shin Tae-yong untuk mengisi pos penjaga gawang Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 yang ditinggal Maarten Paes
Alwin Jabarti Kiemas, Keponakan Megawati Soekarnoputri jadi Tersangka Kasus Judi Online Komdigi

Alwin Jabarti Kiemas, Keponakan Megawati Soekarnoputri jadi Tersangka Kasus Judi Online Komdigi

Polisi benarkan Alwin Jabarti Kiemas jadi tersangka kasus mafia judi online yang libatkan pegawai dan staf ahli Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) RI.
Timnas Indonesia Resmi Umumkan 33 Pemain untuk TC Piala AFF 2024: Ada 7 Pemain Abroad Termasuk Rafael Struick

Timnas Indonesia Resmi Umumkan 33 Pemain untuk TC Piala AFF 2024: Ada 7 Pemain Abroad Termasuk Rafael Struick

Akun resmi Timnas Indonesia telah merilis 33 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) jelang Piala AFF 2024, yang akan diselenggarakan pada bulan depan.
Selengkapnya
Viral