Gelaran Jakarta Fair diikuti oleh 2.500 perusahaan peserta dalam 1.500 gerai (booth) yang memamerkan produk dari berbagai sektor industri seperti otomotif, furniture, elektronik, kuliner, industri kreatif, dan lain-lain.
Selain itu, gelaran ini juga diramaikan dengan konser musik yang diramaikan sejumlah band, seperti Slank, Tulus, Godbless, Fourtwnty, Tipe-X, Fiersa Besari, Maliq n D'Essentials hingga Pamungkas.
Seperti yang diketahui, perhelatan Pekan Raya Jakarta atau Jakarta Fair 2022 mulai dibuka hari ini, Kamis (9/6/2022) pukul 15.30 WIB. Jakarta Fair tahun ini diselenggarakan selama 39 hari hingga 17 Juli 2022 mendatang. (Mzn)
Load more