Jakarta – Sosok Ahnaf Arrafif masih terus menjadi sorotan netizen hingga hari ini. Pasalnya, perempuan lesbian bernama asli Erayani ini berhasil menipu seorang wanita bernama Nur Aini yang dinikahinya. Ahnaf alias Erayani juga mengaku sebagai dokter dan pengusaha batu bara.
Setelah identitas aslinya terungkap, gelar akademiknya yang janggal pun habis-habisan menjadi hujatan netizen. Dalam kartu undangan resepsi pernikahan Nur Aini dan Ahnaf Arrafif, tertera bahwa Ahnaf yang mengaku berprofesi dokter Spesialis Bedah Saraf memiliki gelar sarjana Teknik dan Hukum.
Belum lama ini, terungkap akun media sosial pribadi milik Ahnaf Arrafif alias Erayani. Dalam akun sosmednya, Ahnaf mengunggah sebuah video yang memperlihatkan dirinya memakai seragam berwarna abu-abu lengkap dengan ID card, seolah pengusaha batu bara.
Netizen pun langsung menyoroti unggahan tersebut. Banyak yang mempertanyakan dan menghujat Erayani atau Ahnaf dengan komentar lucu.
Load more