Jakarta - Penyanyi Rap Travis Scott terlihat menghentikan penampilannya sejenak saat ia tampil dalam pesta perayaan hari kemerdekaan AS bertajuk The Day Party at The Coney Art Walls, di Coney Island, Amerika Serikat.
Aksi Travis Scott ini diketahui karena dirinya melihat sejumlah peonton mulai tidak terkendali dengan menaiki tiang lampu panggung yang dianggap sangat berbahaya.
Melansir TMZ dalam penampilannya di perayaan kemerdekaan AS ini diketahui Travis menampilkan set DJ untuk mengiringi penampilan Meek Mill di acara tersebut
Selama memainkan set tersebut terlihat, penonton yang semakin padat dan tak tak terkendali, melalui foto yang diunggah oleh akun Concertbyrap terlihat beberapa penonton menaiki tiang panggung, dan Tiang Lampu panggung.
Baca Juga :Travis Scott had to pause his performance in Coney Island after fans started climbing the set‼️? pic.twitter.com/9yIn7tjmtl— Concerts ? (@ConcertsByRap) July 5, 2022
Melihat aksi tersebut Travis Scott menghentikan sejenak penampilannya untuk memperingatkan para penonton yang naik keatas tiang lampu panggung untuk turun.
Ia ingin memastikan pertunjukan berjalan aman dan semua penonton yang hadir bisa menikmati penampilannya dan bersenang-senang.
Travis Scott meminta para penonton yang menaiki panggung untuk turun dan memastikan seluruh penonton dalam kondisi aman dan bisa menikmati penampilannya.
Tak mau mengulang Tragedi Astroworld
Travis Scott tak mau mengulang tragedi Astroworld dima konser tersebut menewaskan 10 orang karena terhimpit, trinjak-injak akibat berdesakan.
Konser Travis Scott bertajuk Astroworld yang berubah menjadi tragedi karena terdapat sepuluh orang penonton yang meninggal dalam konser tersebut karena berdesakan.
Konser tersebut berubah menjadi kacau ketika para fans saling berdesakan menuju kedepan panggungm sehingga banyak dari mereka yang mengalami sesak nafas bahakan serangan jantung.
Yang menjadi sorotan dalam tragedi tersebut adalah sikap Travis Scott yang terus bernyanyi dan tidak menghentikan konsernya ketika mengetahui adanya penonton yang pingsan bahkan meninggal di konser tersebut.
Adele hentikan penampilannya
Tak hanya Travis Scott, penyanyi asal Inggris Adele yang baru saja tampil dalam seri konser British Summertime Hyde Park pada 1 Juli, harus menghentikan penampilannya demi menyelamatkan penonton yang berdesakan.
Adele yang sedang bersiap menyanyikan lagu skyfall namun secara mendadak ia meminta band untuk menghentikan permainannya. Ia langsung berjalan kedepan panggung dan menunjuk ke arah penonton yang terlihat melambaikan tangannya di tengah kerumumunan.
Ia memanggil petugas medis untuk membantu penonton yang membutuhkan pertolongan tersebut karena berdesakan diantara 65 ribu penonton yang hadir di konser tersebut, Adele memastikan jika penonton tersebut sudah berada dalam kondisi yang aman.
Adele dikabarkan harus menghentikan konsernya sampai empat kali untuk memastikan penonton yang terlihat membutuhkan bantuan medis karena berdesak-desakan dan cuaca panas. (akg)
Load more