Jakarta - Mangkir dari persidangan cerai perdana dengan Nathalie Holscher yang digelar di Pengadilan Agama Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Kuasa hukum Sule ungkap alasannya.
Kuasa hukum Sule, Bahyuni memastikan bahwa artis sekaligus pelawak itu tidak hadir dalam sidang perdana.
"Kemungkinan besar belum hadir karena menunggu hakim mediator. Harus ditunjuk dulu hakim mediatornya," ujar Bahyuni saat ditemui awak media di Pengadilan Agama Cikarang, Bekasi Rabu (20/7/2022).
Bahyuni mengatakan bahwa Sule sampai saat ini tidak menginginkan rumah tangganya berakhir di meja perceraian.
"Kita cari yang terbaik dari kedua belah pihak. Kang Sule ingin hidup damai, sejahtera, berkeluarga, sakinah, mawaddah, warohmah," jelasnya.
Meskipun tidak ingin bercerai, Bahyuni mengatakan Sule akan menerima apapun keputusan Nathalie Holscher jika saat proses mediasi tetap tak menemukan jalan terbaik.
"Hasilnya seperti apa akan kami ikuti sesuai dengan ketentuan hukum yang ada," lanjutnya.
Ditanya lebih lanjut, kuasa hukum Sule enggan untuk membeberkan lebih banyak apalagi mengenai pengakuan Nathalie Holscher tentang nafkah perbulan mencapai Rp 25 juta.
Diberitakan sebelumnya, Nathalie Holscher mendaftarkan gugatan cerai kepada Sule melalui kuasa hukumnya.
Gugatan cerai tersebut didaftarkan melalui sistem e-court Pengadilan Agama Cikarang pada 3 juli 2022 lalu.
Gugatan cerai Nathalie Holscher kepada Sule diverifikasi pada 5 Juli 2022 dengan nomor register 2145/Pdt.G/2022/PA.Cikarang. (ree)
Load more