Jakarta - Beredar di media sosial hingga viral video emak-emak joget TikTok di Masjid, Menuai sorotan dan reaksi negatif dari netizen, Minggu (4/9/2022).
Ramainya aplikasi hiburan TikTok yang menjadi sangat populer saat ini, tak ayal banyak menuai pro kontra atas beberapa konten yang tak pantas dipertontonkan diunggah oleh pengguna-nya, salah satunya adalah konten emak-emak joget di dalam Masjid.
Video yang diunggah oleh akun Instagram @terangmedia, pada sabtu (3/9/2022).
"Emak-emak main tiktok," tulis keterangan unggahan @terangmedia yang dikutip tvonenews.com
Dalam unggahan video itu memperlihatkan seorang emak-emak yang mengenakan hijab dengan kemera handphone-nya sedang mencoba merekam video emak-emak yang sedang berada di dalam masjid.
Tampak dalam video, emak-emak yang mengambil video itu sambil tidur mengarahkan kamera handphone-nya ke emak-emak lainnya yang bergaya dengan tangan terbuka.
Load more