Berasal dari cuitan yang mengunggah potongan video ceramah Ustazah Imaz Fatimatuz Zahra atau Ning Imaz berjudul ‘Lelaki di Surga Dapat Bidadari, Wanita Dapat Apa?’ dengan tambahan kalimat: Tolol tingkat kadal.
Ia pun mendapat kecaman keras dari warganet, cuitannya itu disebut menghina Ning Imaz, terutama dari kalangan Nahdatul Ulama (NU).
Pengurus Wilayah NU Jawa Timur juga mengambil sikap atas cuitan Eko Kuntadhi yang dinilai menghina Ning Imaz. Bahkan, NU Jatim menyiapkan langkah hukum terhadap Eko Kuntadhi.
"Langkah hukum sedang disiapkan PWNU Jatim," kata Ketua Media Center NU Jatim Syukron Dosi dalam keterangannya dikutip dari Viva pada Rabu, 14 September 2022.
Profil Eko Kuntadhi
Eko Kuntadhi merupakan pegiat sosial yang sering melontarkan pendapatnya terkait isu-isu terkini di akun media sosialnya.
Ia juga dikenal sebagai buzzer pemerintah karena pendapatnya yang seringkali membela kebijakan pemerintah.
Namanya juga sering bersanding dengan buzzer pemerintah lainnya seperti Abu Janda, atau Denny Siregar.
Namun tak jarang, Eko Kuntadhi melontarkan pendapatnya yang kontroversial sehingga ia sering menjadi perhatian khalayak.
Terlebih selama Pilpres 2019 lalu, opini yang dibanggun oleh Eko Kuntadhi seringkali lebih mendukung kandidat Jokowi.
Sementara itu, aktivitasnya sebagai buzzer juga dikaitkan dengan pemenangan Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024 mendatang.
Diketahui, ia didapuk sebagai Ketua Umum Koordinator Nasional (Kornas) Ganjarist untuk periode 2021-2026.
Perseteruannya di media sosial bukan saja dengan istri ulama bernama Ning Imaz dari Pondok Pesantren Lirboyo.
Eko tercatat pernah berpolemik dengan ustadz Adi Hidayat terkait dana sumbangan untuk Palestina yang dilontarkan di media sosial.
Tak hanya itu, ia juga berkonflik dengan Ustadz Abdul Somad, dengan melontarkan pendapatnya yang seras terhadap pendukung UAS. (rem)
Load more