Jakarta - Sebuah video viral di media sosial instagram menunjukan seorang nenek yang dinarasikan merupakan pengemis masuk kedalam rumah salah satu warga tanpa mengetuk pintu untuk meminta-minta.
Video viral tersebut diunggah oleh akun instagram @underc0ver.id pada Rabu (21/9/2022) memperlihat kan seorang nene yang merupakan pengemis masuk kedalam rumah tanpa meminta izin dan meminta-minta kepada penghuni rumah tersebut.
Disebutkan jika nenek pengemis itu memang kerap datang kerumah tersebut untuk meminta-minta, bahkan menurut perekam video yang merupakan menantu dari pemilik rumah nenek pengemis tersebut selalu datang setiap hari selasa.
"Jadi tiap hari selasa ada ibu "pengemis" ini kerumah. Sudah 2 tahun lah tiap hari selasa dia datang," tulis perekam video pada keterangan video yang diunggah.
Ia mengatakan jika memang mertuanya merupakan orang yang baik dan kerap memberikan sejumlah uang setiap kali nenek pengemis itu datang, namun semakin hari dirinya merasa terganggu dengan ap yang dilakukan nenek tersebut.
Bukan tanpa alasan menurutnya nenek tersebut kini kerap sekali masuk ke dalam rumahnya untuk meminta-minta, bahkan menurutnya perilaku dari nenek pengemis tersebut semakin tidak sopan.
Dirinya mengatakan jika nenek pengemis tersebut beberapa kali masuk kedalam rumahnya tanpa mengetuk pintu, ia mengatakan nenek tersebut langsung buka pintu lalu masuk kedalam rumahnya sambil mencari mertuanya untuk meminta-minta.
Bahkan ia mengatakan jika drinya pernah memberi sejumlah uang kepada nenek pengemis tersebut ketika mertuanya tidak ada dirumah, namun nominal yang ia berikan tidak sebanyak yang biasa ibu mertuanya beri dan nenek itu pun justru merasa kesal kepadanya dan menanyakan keberadaan mertuanya.
Belum ada keterangan mengenai dimana lokasi tepat serta kapan peristiwa tersebut terjadi.
Hingga kini video tersebut pun sudah mendapat ribuan likes banyak juga netizen yang mengomentari apa yang dilakukan oleh nenek tersebut, dan banyak dari mereka yang geram dengan apa yang dilakukan nenek tersebut karena dianggap tidak sopan.
"Pemalak berkedok ngemis tu" komentar salah satu netizen.
"Langsung kirimin ke panti sosial aja," tulis netizen.
"Maaf ya.. Memg tidak semua punya pendidikan yang baik di sekolah.. Positif saja brg kali org itu SDM nya rendah," tulis salah satu netizen.
"Pengemis dan pengamen sekali kita kasih besoknya akan datang lagi," komentar netizen.
"Makin dikasi hati makin makan hati," tulis netizen
Load more