Jakarta – Band Geisha kompak tetap ´setia kawan´ menunggu salah satu personelnya yang harus terjerat masalah narkoba yakni Roby. Diketahui, gitaris Geisha itu bukan pertama kalinya terjerat kasus narkoba, sebelumnya Roby pernah terjerat kasus yang sama pada tahun 2014 dan 2015.
Grup band Geisha mengaku tidak akan meninggalkan Roby Satria walau berkali-kali terjerat masalah narkoba.
"Geisha selamanya akan selalu bersama dengan Nard, Roby, Aan, Dhan, Momo dan seluruh personel, karena kita yang membesarkan nama ini bareng-bareng. Jadi Roby akan tetap ditunggu," ujar Nard, bassis Geisha usai tampil dalam acara Monday Replay, di Anjungan Sarinah, Jakarta, Senin (26/9) malam.
Band Geisha (sumber: ANTARA)
Roby kembali terjerat masalah narkoba pada Maret 2022. Ini bukan pertama kalinya bagi gitaris Geisha itu berurusan dengan hukum lantaran kasus yang sama.
Pada Januari 2014, Roby pernah tersandung masalah serupa dan mengulanginya kembali pada Mei 2015. Kini, Roby harus menjalani hukuman selama dia tahun penjara tanpa mengajukan banding karena mengakui kesalahannya.
Geisha sendiri menanggapi masalah yang dialami oleh Roby dengan bijak dan tidak mau menghakimi sahabatnya.
"Ya namanya hidup, namanya menjalani suatu perjalanan pasti ada masalah, dan harus bisa menyelesaikan masalahnya," kata Nard.
Saat ini komunikasi antara Geisha dan Roby tetap berjalan lancar. Menurut Nard, pihak manajemen telah mengatur agar Geisha dan Roby tidak putus kontak.
Meski demikian, Geisha belum memiliki kesempatan untuk bertemu Roby secara langsung.
"Ada keinginan tapi sekarang memang belum waktunya, tapi kalau memang diizinkan kita pasti akan ketemu, dan sudah ada rencana ingin jenguk," ujar Nard.
Para personel Geisha yang terdiri dari Nard, Dhan dan Regina Poetiray berharap agar masalah yang dialami Roby lekas berakhir. (ant/rka)
Load more