Ayah angkat Rizky Billar, Izhar Wilendra menyampaikan keinginan Rizky untuk mempertahankan pernikahannya dengan Lesti Kejora. Meskipun pasangan tersebut sedang diterpa isu miring.
“Billar akan mempertahankan (pernikahannya),” ungkap Izhar Wilendra kepada awak media, pada Sabtu (8/10/2022).
Selain mempertahankan pernikahan dari pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar, pihak keluarga Rizky juga mengharapkan agar keduanya dapat menyelesaikan isu miring tersebut dengan cara yang baik.
Izhar juga tidak menginginkan adanya perceraian dalam rumah tangga mereka dalam usia pernikahan yang masih seumur jagung.
“Kami mendoakan mereka mempertahankan perkawinannya,” ujar Izhar.
Demi masa depan pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar akan tetap utuh, Izhar Wilendra mengatakan kedua belah pihak akan menentukannya setelah kepulangan Lesti Kejora ke Tanah Air. Pihak keluarga sangat menghargai keputusan Lesti Kejora.
“Sekarang Lesti lagi umroh dan kami menghargai keputusannya,” katanya.
Terkait dengan masalah ekonomi pasangan tersebut, Izhar menegaskan bahwa penghasilan anaknya merupakan hasil jerih payahnya setelah bekerja.
Sejak Rizky Billar masih bujang, ia tetap bekerja untuk mencukupi kebutuhannya sendiri.
Load more