Hindari sunscreen yang mengandung wewangian
Menggunakan produk yang mengandung wewangian kurang disarankan untuk banyak banyak orang. Meskipun wewangian ini sangat bermanfaat untuk membantu menutupi aroma alami sunscreen, namun penggunaannya sebenarnya kurang disarankan, apalagi jika memiliki kulit sensitif.
Alternatifnya, cobalah untuk memilih produk sunscreen yang tidak mengandung wewangian. Jenis sunscreen ini umumnya berisiko kecil untuk menyebabkan iritasi dan kemerahan pada kulit.
Perhatikan angka SPF
Sebenarnya penggunaan sunscreen dengan kadar SPF 15 sudah cukup menolong, namun akan lebih ideal jika SPF minimalnya adalah 30. Penggunaan sunscreen dengan SPF minimal 30 akan bisa maksimal untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Cari sunscreen dengan water resistant
Belakangan banyak merk sunscreen dengan kandungan yang berbeda-beda. Cara yang paling tepat untuk memilih sunscreen di antara banyaknya pilihan ini adalah membeli produk yang diklaim water resistant.
Pasalnya sunscreen yang water resistant memiliki ketahanan cukup lama. Bukan hanya itu, penggunaan sunscreen yang tahan air s juga bisa melindungi lebih lama.
Load more