Brand skincare Laneige bisa dibilang salah satu andalan untuk pemula yang baru memakai skincare. Manfaatnya yang memuaskan membuat banyak orang enggan beralih dari brand satu ini. Laneige memiliki fokus untuk membuat kulit jadi lebih lembap.
Karena dengan kulit yang lebih lembap, maka masalah kulit lainnya akan lebih mudah teratasi. Menurut brand ini, kulit yang lembab adalah kunci dari kulit sehat itu sendiri. Rangkaian produk Laneige cukup beragam mulai dari krim wajah, essence, masker, bedak padat, hingga perawatan mata.
The SAEM
Terakhir, brand skincare Korea Selatan yang sayang untuk dilewatkan adalah The SAEM. Produk skincare ini terinspirasi dari keindahan alam sehingga mayoritas produknya terbuat dari bahan-bahan alami.
Penggunaan bahan alami cenderung dapat memberikan manfaat yang lebih maksimal pada kulit. Mulai dari kosmetik hingga produk perawatan kulit.
Beberapa produk best seller dari brand skincare The SAEM adalah Fresh Bamboo Soothing Gel 99%. Produk ini bermanfaat untuk melembapkan kulit karena memiliki tekstur gel.
Itulah ragam skincare dari Korea Selatan yang menarik untuk dicoba. Dari berbagai pilihan di atas perlu dipahami bahwa tidak semua produk cocok untuk kulit.
Jadi pastikan untuk memperhatikan masalah kulit terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk menggunakan suatu brand skincare. (lsn)
Load more