Jakarta - Video viral seorang ibu-ibu diduga menampar seorang anak kecil di tempat permainan anak-anak. Emosi anaknya didorong saat bermain, emak-emak di Pontianak tampar anak berusia 4 tahun hingga memar, Minggu (30/10/2022).
Peristiwa kekerasan terhadap anak masih seringkali terjadi di masyarakat dan memerlukan perhatian dari KPAI (komisi perlindungan anak Indonesia).
Viral! Emosi Anaknya Didorong saat Bermain, Emak-Emak di Pontianak Tampar Anak Berusia 4 Tahun hingga Memar
Viral sebuah kejadian dalam video yang diunggah oleh orang tua korban pada akun Instagram @angelatjiamakeup, pada Sabtu (29/10).
"ibu ini abis tampar anak saya di Beebeeland langsung kabur. Tidak ada penyesalan sama sekali," tulis angelatjiatmakeup dalam narasi video yang dikutip tvonenews.com, pada Minggu (30/10).
Dalam unggahan video itu hanya memperlihatkan video seorang ibu-ibu berjilbab yang diduga memukul anak korban hingga mencoba meninggalkan kawasan permainan anak-anak di Playground yang bernama Beebeeland Megamall, Pontianak, Kalimantan Barat, pada jumat, (28/10).
Menurut pengunggah video ini, anakya berusia 4 tahun yang bernama Kenzie ditampar karena anaknya mendorong anak pelaku yang sedang bermain bersama di Playground Beebeeland.
Load more