Tentunya trik-trik tersebut di atas prosedur-prosedur standar yang berlaku dengan tujuan untuk menghentikan penguasa yang korup. Karakter Jin Jeong adalah seorang jaksa di divisi ketiga Kantor Kejaksaan Distrik Pusat. Ia adalah pria yang sangat menawan dan dikenal dalam sejarah karena ide-ide 'gila'nya.
Saat menghadapi kasus, Jaksa Jin Jeong juga dibantu oleh seorang penyidik bernama Lee Chul-gi (Yeon Jun-seok). Selain Chul-gi, dirinya juga ditemani oleh Shin A-ra (Lee Se-hee), jaksa kompeten yang selalu menilai masalah secara objektif.
Berbeda dengan Chul-gi, A-ra memilih menyelesaikan permasalahan dengan cara bersih.
Di Kantor Distrik Pusat yang sama, ada juga tokoh Oh Do-hwan (Ha Joon), jaksa elite yang percaya pada kekuatan uang dan kekuasaan di atas segalanya. Dia dikisahkan bersedia melakukan apa saja demi mendapatkan posisi yang tinggi tinggi.
Singkatnya, drama Korea Bad Prosecutor akan menampilkan dunia telah dirusak oleh tipuan kekayaan dan kejahatan, serta peran para aparat penegak hukum di dalamnya.
Keunikan poster drama Korea Bad Prosecutor
Selain jalannya cerita, drama Korea Bad Prosecutor juga unik jika dilihat dari posternya. Poster ini sekilas sangat mirip dengan adegan dari buku komik di mana menangkap sisi kacau Jin Jeong sebagai jaksa.
Load more