Jakarta – Sebelum menonton film Enola Holmes 2 ada baiknya jika membaca sinopsis film ini terlebih dahulu.
Film Enola Holmes 2 ini merupakan sekuel dari film dengan judul serupa yang telah ditayangkan di Netflix pada September 2020. Disutradarai oleh Harry Bradbeer, film Enola Holmes secara keseluruhan diangkat dari series novel Enola Holmes Mysteries karya Nancy Springer.
Poster Enola Holmes 2 (Netflix)
Namun dalam Enola Holmes versi film ini penonton yang telah membaca versi bukunya tidak perlu khawatir merasa bosan. Pasalnya film Enola Holmes 2 ini mengangkat alur cerita yang lebih tajam.
Selain itu, karakter Enola juga akan semakin ditonjolkan selama film berlangsung. Adapun Enola sebagai tokoh utama dalam film Enola Holmes 2 merupakan sosok gadis pekerja keras yang hidup di tengah padatnya kota London.
Sinopsis film Enola Holmes 2
Persis seperti judulnya sinopsis film Enola Holmes 2 tidak jauh-jauh dari sosok Enola Holmes yang diperankan oleh Millie Bobby Brown. Enola dikisahkan sebagai seorang gadis yang sedang berusaha merintis kantor detektif swastanya sendiri.
Namun mimpinya tersebut tidak diraih dengan mulus-mulus saja. Di awal-awal pembukaannya, kantor detektif yang buka Enola Holmes sepi klien. Pasalnya, mayoritas klien tidak percaya dengan identitas dan rekam jejak Enola.
Namun di tengah kejengahannya tersebut, ada seorang gadis yang menyambangi kantor Enola dan meminta bantuannya. Gadis tersebut mengataskan bahwa kakaknya yang bernama Sarah menghilang.
Setelah mendengarkan cerita gadis tersebut, Enola akhirnya setuju untuk mengambil kasus tersebut. Ia dan gadis itu berkunjung ke tempat tinggal dan tempat kerja Sarah di pabrik pembuatan korek api.
Saat mengunjungi kantor Sarah, Enola Holmes akhirnya menemukan jejak yang ditinggalkan. Hal-hal ‘ganjil’ yang ditemukan Enola dalam penyelidikan akhirnya menuntunnya ke petunjuk-petunjuk baru.
Ada satu momen di mana Enola menemukan jalan buntu hingga akhirnya berkonsultasi dengan sang kakak, Sherlock Holmes. Namun di sisi lain, Sherlock pun sedang berjuang keras untuk memecahkan kasusnya tersendiri yang saat itu sangat besar dan sulit.
Enola Holmes dan Sherlock Holmes melihat kesusahan satu sama lain akhirnya saling bantu-membantu menyelesaikan masalah masing-masing.
Kedua kasus tersebut ternyata membawa perubahan besar terhadap kesejahteraan buruh perempuan sekaligus mempertemukan Sherlock dengan musuh bebuyutannya.
Secara garis besar film Enola Holmes 2 ini bercerita tentang lika-liku Enola saat merintis kariernya menjadi seorang detektif swasta. Namun dalam memecahkan kasus Enola menyadari bahwa dirinya tidak bisa bekerja sendiri.
Ia pun menggandeng tangan orang-orang terdekatnya, termasuk Sherlock Holmes dan Viscount Tewkesbury. Adapun Viscount Tewkesbury merupakan pria tajir yang ia kenal dalam petualangannya di film pertama.
Millie Bobby Brown saat memerankan Enola Holmes (Instagram/@milliebobbybrown)
Kisah Enola Holmes pertama
Agar bisa lebih paham mengenai alur dan karakter Enola Holmes 2, sebaiknya penonton melihat terlebih dahulu kilas balik dari film Enola Holmes pertama.
Film tersebut berlatar tempat di Inggris pada tahun 1884. Dalam tahun-tahun tersebut dunia sedang berada di ambang perubahan besar.
Hiduplah seorang gadis bernama Enola Holmes yang mendapati ibunya hilang secara misterius. Untuk bisa bertemu sang ibu, Enola Holmes harus memecahkan teka-teki dari petunjuk yang ada.
Hilangnya sang ibu memberikan tekanan yang cukup besar bagi Enola Holmes, pasalnya dirinya menjalani masa kecil yang penuh keceriaan. Karena sang ibu tidak ada Enola dikirim oleh kakak-kakaknya untuk bersekolah di sekolah khusus yang mendidik perempuan.
Tidak tahan berada di sekolah Enola pun melarikan diri untuk mencari ibunya di London. Dari pencarian ibunya inilah insting detektif Enola semakin terasah. Dirinya akhirnya juga menyadari untuk meneruskan karier sebagai seorang detektif seperti kakak-kakaknya.
Daftar pemain Enola Holmes 2
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, pemeran utama Enola Holmes 2 adalah Millie Bobby Brown yang memainkan karakter Enola Holmes. Selain itu, ada juga pemain lama dan pemain baru yang turut berlaga dalam film Enola Holmes 2 ini.
Mereka di antaranya adalah Henry Cavill sebagai Sherlock Holmes, David Thewlis sebagai Grail, Louis Patridge sebagai Tewkesbury, Susan Wokoma sebagai Edith, Adeel Akhtar sebagai Lestrade, Sharon Duncan-Brewster sebagai Mira Troy, Helena Bonham Carter sebagai Eudoria Holmes. (Lsn)
Load more