"Keputusan ini bukan hal yang mudah, membutuhkan pertimbangan, dan diskusi yang panjang antara saya dan Pak Parwez selaku produser. Kami juga komunikasikan dengan baik ke Gisel selaku pemeran Natalie di 'Cek Toko Sebelah' pertama," ujar Ernest, pada Rabu (27/07/2022).
Ernest sendiri berharap, di film yang ia sutradarai sekarang ada perubahan komposisi pemain, tapi jalan ceritanya makin kuat dan tetap dicintai penontonnya.
Memperoleh sekitar 2,6 juta penonton pada film Cek Toko Sebelah (2016) memang menjadi salah satu pertimbangan Ernest untuk membuat sekuelnya.
Chand Parwez selaku produser juga mengaku, sangat butuh alasan yang kuat untuk membuat sekuel pada Cek Toko Sebelah 2. (mg1/ree)
Load more