Jakarta – Iphone 14 kini telah resmi dirilis di Indonesia pada Jumat (4/11/2022). Banyak yang menanti-nanti iPhone 14 Pro Max. Jika dibandingkan dengan versi sebelumnya iPhone Pro Max, mana yang lebih baik?
Banyak yang menanti-nanti kehadiran seri iPhone 14 Pro Max dengan segala spesifikasi menariknya. Namun, jika dibandingan dengan versi sebelumnya iPhone 13 Pro Max dan harga yang berbeda, lebih baik yang mana?
Seri iPhone 14 (sumber: dok ist)
Tim tvOnenews telah merangkum perbedaan antara iPhone 14 Pro Max dan iPhone 13 Pro Max untuk Anda, berikut ini:
Pertama, iPhone 14 Pro Max terkait fitur Face ID dan kamera depan dapat mengandalkan punch-hole sebagai ganti dari notch yang menyerupai bentuk poni dengan tonjolan kamera yang lebih tebal.
Perihal kamera, iPhone 14 Pro dan Pro Max berkemungkinan besar akan menukar sensor utama 12MP dengan kamera 48MP dan modul baru yang diklaim bisa 57 persen lebih besar dari unit yang digantikan.
Untuk iPhone 14 Pro Max tonjolan kamera akan bertambah tebal dari 3,60 mm menjadi 4,17 mm dan ukuran tonjolan tersebut juga dapat membesar hampir 5 persen di setiap arah dari kamera, yang akan menghasilkan peningkatan sekitar 1,72 mm dan tingginya mengalami peningkatan sekitar 1,97 mm.
Selain itu, sensor baru juga akan memungkinkan hasil foto yang lebih cerah dan lebih detail dan juga akan memungkinkan perekaman video berkulitas 8K. Rumor lainnya juga mengatakan, mungkin ponsel itu sendiri juga sedikit lebih tebal dan lebih lebar dari model sebelumnya.
Load more