“Kami berharap produk Heal Bag dapat membuka peluang usaha baru yang mampu bersaing dengan produk-produk sejenis di pasar. Selain itu, kami berharap konsumen mampu merasakan 3 manfaat sekaligus dari inovasi produk yang kami tawarkan ini," terang Havis.
Mahasiswa lain, Dhea menambahkan, Heal Bag berasal dari dua suku kata yang digabungkan, yaitu Heal yang berarti menyembuhkan dan Bag yang berarti tas. Produk Heal Bag dapat menjadi media alami karena dilengkapi dengan kantong-kantong mineral turmalin yang dapat memancarkan radiasi inframerah pada kisaran 5-12 mikron.
"Radiasi inframerah tersebut diklaim dapat menembus ke dalam tubuh dan membantu melancarkan peredaran darah. Mineral turmalin ini juga mampu memberikan rasa hangat pada pinggang sehingga dapat menimbulkan efek tenang bagi penggunanya," ujarnya.
Heal Bag karya mahasiswa UII ini juga disebut memiliki banyak keunggulan lain. Di antaranya adalah berbahan kain anti air atau waterproof, terdapat bonus pouch, serta sebagai Tote Bag yang stylish. (Apo/Ard).
Load more