LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Serial Wednesday.
Sumber :
  • ANTARA

4 Fakta Menarik Serial “Wednesday” yang Harus Diketahui, Apa Saja?

Ini dia empat fakta menarik serial Wednesday yang harus diketahui. Wednesday Addams merupakan salah satu tokoh dari komik The Addams Family karya Charles Addam.

Jumat, 16 Desember 2022 - 17:24 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Ini dia empat fakta menarik serial Wednesday yang harus diketahui.

Sebagai informasi, Wednesday Addams merupakan salah satu tokoh dari komik The Addams Family karya Charles Addams.

The Addams Family mengisahkan sebuah keluarga aneh dan menyeramkan yang terdiri dari ayah bernama Gomez Addams, ibu bernama Morticia Addams, anak perempuan bernama Wednesday Addams dan anak laki-laki bernama Pugsley Addams.

Sementara itu, serial Wednesday menceritakan kisah tentang gadis remaja bernama Wednesday Addams yang bersekolah di Akademi Nevermore.

Baca Juga :

Pada serial ini, no spoiler, singkatnya gadis yang memiliki karakter sarkastik ini menyelidiki rangkaian pembunuhan di sekolahnya yang diselimuti misteri. Lantas, apa saja fakta menariknya? Berikut adalah daftarnya:

1. Detail Produksi

Wednesday Addams di Serial Wednesday. Dok: Netflix

Detail produksi serial Wednesday berhasil memukau penonton. Bagaimana tidak, proses syuting dilakukan di 70 lokasi dan 6 studio. Lalu, desain latar sejumlah toko seperti toko bunga dan toko sepatu di Kota Jericho diambil langsung dari ilustrasi Charles Addams.

Desainer produksi, Marc Scruton, ingin agar Akademi Nevermore tampak seperti rumah gaya gotik ala New England, Amerika Serikat. Selain dari New England, Amerika Serikat, arsitekturnya juga terinspirasi dari arsitektur ala Bukares, Rumania yang memiliki pengaruh Renaissance, Ottoman hingga Transylvania.

2. Kostum Wednesday Addams

Kostum Wednesday Addams di Serial Wednesday. Dok: Netflix

Kostum Wednesday Addams didominasi oleh warna hitam dan putih. Sementara itu, tokoh-tokoh lainnya tampil dengan berbagai warna.

Desainer kostum, Colleen Atwood, mengatakan inspirasinya untuk mendandani Wednesday datang dari gaya streetwear modern dan mode para musisi, terutama penyanyi Billie Eilish.

Seragam Akademi Nevermore milik Wednesday juga berhias desain dan stensil yang dikerjakan dengan tangan. Sementara itu, gaun yang dia pakai saat menari di acara Rave’N Dance adalah hasil modifikasi dari butik desainer ternama: Azzedine Alaïa.

3. Musik Serial “Wednesday”

Wednesday Addams dan Thing. Dok: Netflix

Musik utama Wednesday digubah oleh komposer dunia Danny Elfman. Musiknya terinspirasi dari gambar-gambar Charles Addams.

Komposer menggunakan alat musik harpsichord untuk menunjukkan kaitan dengan serial The Addams Family yang dulu ditontonnya saat kecil.

Saat Elfman mulai mencari-cari musik yang tepat untuk Wednesday, Tim Burton selaku produser eksekutif menyarankan agar dia mengambil referensi dari karya-karya komponis klasik Johann Sebastian Bach.

Akhirnya, Elfman mengambil keputusan musik Wednesday harus bernada gotik, tapi juga memiliki sentuhan humor sekaligus warna yang kelam.

4. Thing

Thing di Serial Wednesday. Dok: Netflix

Thing yang dimainkan oleh pesulap Victor Dorobantu kerap mencuri perhatian penonton melalui gerak-geriknya yang tidak terduga.

Untuk berjaga-jaga, ternyata tim produksi juga memiliki sejumlah tangan prostetik dalam berbagai posisi apabila sewaktu-waktu dibutuhkan. (ant/nsi)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kasus Polisi Diduga Tembak Mati Siswa SMKN 4 Kota Semarang, Mabes Polri MInta Masyarakat Bersabar

Kasus Polisi Diduga Tembak Mati Siswa SMKN 4 Kota Semarang, Mabes Polri MInta Masyarakat Bersabar

Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia (Mabes Polri) menyatakan telah memberikan asistensi dalam penanganan kasus dugaan polisi menembak mati siswa SMKN 4 Kota Semarang, Jawa Tengah.
Bukan Bahagia Tapi Jika Dipilih Jadi Pemimpin Sebaiknya Ucapkan Innalillahi Wa Innailaihi Rajiun, Kata Ustaz Adi Hidayat

Bukan Bahagia Tapi Jika Dipilih Jadi Pemimpin Sebaiknya Ucapkan Innalillahi Wa Innailaihi Rajiun, Kata Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mengingatkan seorang Muslim yang terpilih menjadi pemimpin, baik melalui momen seperti Pemilu, Pilkada atau setingkat RT pun, sebaiknya mengucapkan kalimat inna lillahi wa inna ilaihi rajiun.
Jelang Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024, Menkomdigi Meutya Hafid Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih

Jelang Pemungutan Suara Pilkada Serentak 2024, Menkomdigi Meutya Hafid Imbau Masyarakat Gunakan Hak Pilih

Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi), Meutya Hafid mengajak seluruh masyarakat hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS), Rabu (27/11/2024).
Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia Putri menang 1-0 atas Malaysia di Stadion Nasional Laos Baru, Vientiane, Selasa (26/11/2024). 
Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Bintang drama Korea top Love Next Door, Jung Hae In akan menyambangi Jakarta bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Jelang Fan Meeting di Jakarta, Jung Hae In Sapa Penggemar: Buat Kenangan Bersama di Akhir 2024

Bintang drama Korea top Love Next Door, Jung Hae In akan menyambangi Jakarta bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Trending
Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Ini Respons Netizen Malaysia Usai Difahamkan Timnas Indonesia Putri, Singgung Pemain Keturunan di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia Putri menang 1-0 atas Malaysia di Stadion Nasional Laos Baru, Vientiane, Selasa (26/11/2024). 
Bukan Bahagia Tapi Jika Dipilih Jadi Pemimpin Sebaiknya Ucapkan Innalillahi Wa Innailaihi Rajiun, Kata Ustaz Adi Hidayat

Bukan Bahagia Tapi Jika Dipilih Jadi Pemimpin Sebaiknya Ucapkan Innalillahi Wa Innailaihi Rajiun, Kata Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat (UAH) mengingatkan seorang Muslim yang terpilih menjadi pemimpin, baik melalui momen seperti Pemilu, Pilkada atau setingkat RT pun, sebaiknya mengucapkan kalimat inna lillahi wa inna ilaihi rajiun.
Persidangan Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis Cs, Saksi Beberkan Status Smelter di Bangka Belitung

Persidangan Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis Cs, Saksi Beberkan Status Smelter di Bangka Belitung

Aktivis lingkungan Bangka Belitung (Babel), Elly Rebuin dihadirkan sebagai saksi dalam persidangan kasus dugaan korupsi PT Timah, dengan terdakwa Harvey Moeis, Reza Andriansyah, dan Suparta.
Musim Hujan Mulai Datang, Ini Rekomendasi Makanan Manis yang Cocok Dinikmati Bersama

Musim Hujan Mulai Datang, Ini Rekomendasi Makanan Manis yang Cocok Dinikmati Bersama

Bulan berakhiran "ber" sudah berjalan, hal tersebut diyakini sebagai bulan dengan musim hujan.
Jakarta Masuk Tur Dunia wave to earth, Catat Tanggalnnya!

Jakarta Masuk Tur Dunia wave to earth, Catat Tanggalnnya!

Membawakan konser bertajuk 'Play With Earth! 0.03 World Tour', wave to earth mengumumkan daftar kota pertama yang disambanginya.
Jangan Kaget Ikhtiar Lunasi Utang Terkabulkan kalau Mau Tidur Baca Doa Ini, Kata Ustaz Khalid Basalamah Anjuran Nabi Muhammad SAW

Jangan Kaget Ikhtiar Lunasi Utang Terkabulkan kalau Mau Tidur Baca Doa Ini, Kata Ustaz Khalid Basalamah Anjuran Nabi Muhammad SAW

Doa pelunas utang ini masuk dalam amalan istimewa karena bisa membantu dan percepat melunasi utang-utang anda. Simak penjelasan Ustaz Khalid Basalamah ternyata
Aktor Jung Hae In Akan Kembali Sapa Fans Jakarta Bulan Depan, Simak Detailnya

Aktor Jung Hae In Akan Kembali Sapa Fans Jakarta Bulan Depan, Simak Detailnya

Aktor ternama asal Korea Selatan, Jung Hae In akan kembali menyapa fans Indonesia bulan depan tepatnya 7 Desember 2024.
Selengkapnya
Viral