Ken Anne
Ken Anne, lahir dan tumbuh di Semarang, menyelesaikan pendidikan sebagai Sarjana Ilmu Komunikasi di Universitas Diponegoro pada tahun 2016. Karier jurnalisnya dimulai sejak sebelum lulus kuliah. Sebagai presenter di TV nasional, Ken Anne telah mewawancarai tokoh dan pejabat penting seperti Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Anies Baswedan, Erick Thohir, Ahmad Dani, Nur Asia Uno, dan Fery Farhati. Ken Anne juga mengikuti program pertukaran jurnalis muda JENESYS yang diadakan oleh pemerintah Jepang pada tahun 2019. Saat ini, Ken membawakan program “Apa Kabar Indonesia Malam” dan “Kabar Utama Malam”.