tvOnenews.com - Pasangan suami istri dilarang berhubungan intim saat menjalankan ibadah puasa, terlebih kala puasa wajib di bulan suci ramadhan. Dalil terkait bulan ramadhan tercantum dalam Al Quran surah Al Baqarah: 183-185.
Bahwa dalam tiga ayat itu dijelaskan kewajiban puasa dan keringanan bagi siapa yang boleh mengganti di lain hari.
Di antaranya adalah bagi mereka yang sakit, dalam perjalanan, atau bagi orang yang berat menjalankannya seperti para lansia yang tak kuat berpuasa.
Mereka wajib menggantinya di luar bulan ramadhan atau membayar fidyah yaitu memberi makan orang miskin.
“Allah menghendaki kemudahan bagimu, dan tidak menghendaki kesukaran bagimu,” makna ayat 185.
Allah membolehkan suami istri untuk kembali berhubungan badan di malam hari, setelah berbuka puasa dan menjelang sahur.
Dalilnya tercantum dalam surah Al Baqarah ayat 187:
اُحِلَّ لَكُمْ لَيْلَةَ الصِّيَامِ الرَّفَثُ اِلٰى نِسَاۤىِٕكُمْ ۗ هُنَّ لِبَاسٌ لَّكُمْ وَاَنْتُمْ لِبَاسٌ لَّهُنَّ ۗ عَلِمَ اللّٰهُ اَنَّكُمْ كُنْتُمْ تَخْتَانُوْنَ اَنْفُسَكُمْ فَتَابَ عَلَيْكُمْ وَعَفَا عَنْكُمْ ۚ فَالْـٰٔنَ بَاشِرُوْهُنَّ وَابْتَغُوْا مَا كَتَبَ اللّٰهُ لَكُمْ ۗ وَكُلُوْا وَاشْرَبُوْا حَتّٰى يَتَبَيَّنَ لَكُمُ الْخَيْطُ الْاَبْيَضُ مِنَ الْخَيْطِ الْاَسْوَدِ مِنَ الْفَجْرِۖ ثُمَّ اَتِمُّوا الصِّيَامَ اِلَى الَّيْلِۚ وَلَا تُبَاشِرُوْهُنَّ وَاَنْتُمْ عٰكِفُوْنَۙ فِى الْمَسٰجِدِ ۗ تِلْكَ حُدُوْدُ اللّٰهِ فَلَا تَقْرَبُوْهَاۗ كَذٰلِكَ يُبَيِّنُ اللّٰهُ اٰيٰتِهٖ لِلنَّاسِ لَعَلَّهُمْ يَتَّقُوْنَ
Terjemahan:
Dihalalkan bagimu pada malam hari puasa bercampur dengan istrimu. Mereka adalah pakaian bagimu, dan kamu adalah pakaian bagi mereka. Allah mengetahui bahwa kamu tidak dapat menahan dirimu sendiri, tetapi Dia menerima tobatmu dan memaafkan kamu. Maka sekarang campurilah mereka dan carilah apa yang telah ditetapkan Allah bagimu. Makan dan minumlah hingga jelas bagimu (perbedaan) antara benang putih dan benang hitam, yaitu fajar. Kemudian sempurnakanlah puasa sampai (datang) malam. Tetapi jangan kamu campuri mereka, ketika kamu beriktikaf dalam masjid. Itulah ketentuan Allah, maka janganlah kamu mendekatinya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepada manusia, agar mereka bertakwa.
“Yang membayar kafarat adalah suaminya saja, puasa dua bulan berturut-turut (berdasarkan) mazhab kita Imam Syafi’i,” kata Buya Yahya dalam kanal Youtube Al Bahjah TV.
Namun meski sudah membayar kafarat, adapun dosanya itu tergolong berat lantaran telah bersama-sama menodai bulan ramadhan.
“Kecuali istrinya sudah menolak tapi dipaksa suaminya, diancam. Istri melakukan karena terpaksa, itu terbebas dari dosa,” jelas Buya Yahya.
“Tapi kalau sama-sama sepakat maka suami saja.
Semoga Allah menjauhkan kita dari hal-hal yang semacam itu,” imbuhnya.
Buya Yahya menyarankan agar pasangan suami istri bersabar lantaran hanya beberapa jam kemudian sudah kembali lagi berhubungan.
“Jangan memaksakan di tengah puasa ramadhan kemudian mendapatkan murka Allah, naudzubillah.
Membayar mah enteng, tapi yang jadi masalah adalah dosa di hadapan Allah karena kita melanggar saat itu,” pungkasnya.
Baca artikel menarik tvOnenews.com lainnya di Google News.
Load more