tvOnenews.com - Bagi yang ingin melakukan shalat tarawih sendiri di rumah dengan jumlah 11 rakaat, berikut langkah-langkahnya seperti dijelaskan Ustaz Adi Hidayat.
Terkadang terjadi kebingungan saat ingin melaksanakan shalat tarawih dengan jumlah 11 rakaat.
Apakah shalat tarawih dan witir dilakukan dengan format 4,4,3 atau 2,2,2,2,2,1?
Agar tidak terjadi kebingungan, ada baiknya menyimak apa yang disampaikan oleh Ustaz Adi Hidayat.
Seperti dilansir tvOnenews.com dari kanal YouTube Muslimah Hijrah ID, berikut penjelasan Ustaz Adi Hidayat soal cara melaksanakan shalat tarawih 11 rakaat.
Terkait cara melakukan shalat tarawih 11 rakaat, Ustaz Adi Hidayat mengingatkan untuk tidak perlu berdebat secara berlebihan.
Walau memang menurut Ustaz Adi Hidayat, ada perbedaan hadis yang menunjukkan bagaimana pelaksanaan shalat tarawih 11 rakaat.
Ustaz Adi Hidayat menjelaskan bagaimana kesaksian Aisyah istri Rasulullah saat menjabarkan sifat shalat Nabi.
Walau terdapat perbedaan tersebut, namun bukan berarti keduanya keliru menurut Ustaz Adi Hidayat.
Ustaz Adi Hidayat menjeaskan bahwa perbedaan ini sebenarnya terjadi karena Nabi Muhammad SAW kala itu tidak hanya menginap di rumah satu istrinya.
Melainkan Nabi Muhammad bergantian menginap di rumah istrinya.
Karena masing-masing istrinya memiliki kondisi yang berbeda-beda, maka shalat yang ditunjukkan oleh Nabi Muhammad SAW pun berbeda mengikuti seperti apa kondisi istrinya.
Apakah istrinnya mampu untuk melakukan 4,4,3 atau 2,2,2,2,2,1.
"Mau pilih mana saja silakan," kata Ustaz Adi Hidayat.
Sebagai catatan, Ustaz Adi Hidayat menyebutkan bahwa shalat Nabi Muhammad SAW sangat indah dan menyentuh hati dalam setiap bacaan dan doanya.
Wallahu'alam.
(far)
Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini
https://news.google.com/publications/CAAqBwgKMIPJ3Qowko3TAQ?hl=id&gl=ID&ceid=ID%3Aid
Load more